Cara memasak kijing agar tidak beracun

Cara memasak kijing agar tidak beracun
Ilustrasi kerang. ©Shutterstock/Christopher Kolaczan

Merdeka.com - Kerang adalah jenis hewan laut tak bertulang belakang yang populer dikonsumsi di seluruh dunia. Dagingnya yang lunak dan tersembunyi di dalam cangkang dianggap sebagai santapan mewah di sejumlah negara.

Sebagai negara maritim, masyarakat Indonesia tentunya sudah familiar dengan kerang. Ada berbagai jenis kerang yang dipasarkan di Indonesia. Baik kerang yang ditangkap langsung dari laut atau kerang budidaya.

Bagaimana cara memasak kerang agar bisa dikonsumsi dengan aman? Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda praktikkan.

2 dari 6 halaman

Jenis-Jenis Kerang

Cara memasak kijing agar tidak beracun
Ilustrasi kerang dara. ©Pixabay

Sebelum mempelajari cara memasak kerang yang benar, ada baiknya belajar mengenali jenis-jenis kerang. Ada banyak jenis kerang yang biasa dikonsumsi di Indonesia. Berikut ini beberapa di antaranya.

Kerang Hijau

Kerang hijau memiliki cangkang pipih dan halus berwarna hijau. Kerang jenis ini biasanya diolah langsung bersama cangkangnya.

Kerang Batik

Cangkang kerang batik cukup khas dengan warna putih dan garis-garis diagonal kehijauan yang berubah menjadi kecoklatan jika sudah dimasak.

Kerang Tahu

Kerang tahu memiliki cangkang berwarna pucat dan halus. Dagingnya sendiri lembut dan berwarna kuning pucat.

Jenis kerang yang satu ini biasanya ditangkap di sungai atau perairan hutan bakau. Cangkangnya berbentuk cembung dan halus.

Kerang Dara

Kerap disebut kerang dara atau kerang darah, jenis kerang yang satu ini paling banyak ditemukan di pasaran. Cangkangnya berwarna putih dengan garis kelabu di bagian ujung. Sementara dagingnya berwarna oranye dan agak liat.

Kerang Bambu

Biasanya disebut juga dengan nama lorjuk. Kerang ini memang memiliki cangkang berbentuk silinder seperti batang bambu. Ukurannya kira-kira sebesar ibu jari orang dewasa dan berdaging putih.

Kerang Bulu

Kerang bulu memiliki daging berwarna oranye dan cangkang yang mirip kerang dara, tetapi lebih gelap dan disertai bulu-bulu halus.

Kerang Simping

Simping adalah kerang pipih yang cangkangnya biasa digunakan sebagai bahan kerajinan tangan. Dagingnya sendiri termasuk sedikit, tetapi padat dan aman disantap dalam keadaan mentah. Pasalnya simping tak memiliki organ penyaring yang kerap jadi sarang racun dan bakteri.

Kerang Macan

Kerang macan memiliki cangkang khas bermotif loreng. Bentuknya seperti keong dan biasa dijadikan hidangan mewah di restoran Eropa. Kerang jenis ini banyak ditemukan di Pantai Utara dan Pantai Selatan Pulau Jawa.

Kupang

Kupang adalah sebutan untuk kerang putih yang berukuran mini. Biasanya dijual di pasar tradisional Jawa Timur dalam kondisi sudah terkupas dan matang. Lengkap dengan petis untuk membuat kupang lontongnya.

Tiram

Tiram juga termasuk di dalam keluarga kerang-kerangan. Cangkangnya berukuran besar dan bertekstur kasar seperti batu karang. Sementara dagingnya besar, berwarna putih, dan lunak.

3 dari 6 halaman

Cara Memasak Kerang Agar Tidak Beracun

Konsumsi kerang kadang bisa mengakibatkan keracunan, terutama jika kerang yang disantap sudah terkontaminasi biotoksin berupa logam berat. Inilah yang disebut paralytic shellfish poisoning (PSP).

Berikut ini tips dan cara memasak kerang agar tidak beracun saat dikonsumsi.

  1. Cara terbaik untuk menghindari keracunan karena konsumsi kerang adalah memilih kerang yang dipanen dari perairan relatif bersih.
  2. Kadang konsumsi kerang yang berkualitas pun bisa menyebabkan pusing. Jika Anda ingin terhindar dari kondisi ini, sebaiknya jangan langsung merebus kerang bercangkang yang Anda beli dalam keadaan segar. Cuci dan rendam dulu kerang sebelum dimasak.
  3. Anda juga sebaiknya tidak memasak kerang segar yang masih bercangkang tanpa air. Pasalnya kerang akan mengeluarkan air laut dari tubuhnya saat dimasak. Inilah yang menyebabkan pusing setelah menyantap kerang.

4 dari 6 halaman

Cara Memilih Kerang yang Enak dan Aman Dikonsumsi

Membuat masakan kerang yang enak dimulai dari pemilihan bahan yang bermutu baik. Berikut ini cara memilih kerang yang enak dan aman dikonsumsi.

  1. Kerang yang berukuran kecil paling enak disantap dalam keadaan mentah.
  2. Semakin besar ukuran kerang, semakin padat dan liat pula dagingnya. Jadi pilih sesuai selera Anda.
  3. Pastikan Anda memilih kerang yang tidak berbau busuk. Kerang yang masih segar seharusnya beraroma amis, tetapi tidak menyengat.
  4. Kerang kupas yang masih layak konsumsi juga memiliki daging yang cukup kesat, tidak berlendir, dagingnya tidak mudah hancur, tetapi juga tidak terlalu liat.
  5. Pilih kerang kupas yang warnanya terlihat alami. Tidak terlalu pucat, tetapi juga tidak terlalu mencolok warnanya. Kerang kupas yang warnanya terlalu mencolok biasanya sudah diberi pewarna. Apalagi jika tekstur dan aromanya mencurigakan. Anda perlu waspada.

5 dari 6 halaman

Cara Memasak Kerang

Cara memasak kijing agar tidak beracun
Ilustrasi kerang hijau. ©Pixabay

Jika ingin menyantap hidangan dari kerang yang enak, Anda juga perlu mengolahnya dengan cara yang benar. Berikut ini beberapa tips dan cara memasak kerang yang bisa diterapkan.

  1. Jika Anda membeli kerang yang masih bercangkang, cuci bersih sebelum dimasak. Sikat cangkang untuk menghilangkan kotoran yang menempel.
  2. Cuci kerang di bawah air mengalir sambil digosok-gosok agar pasir yang berada di dalam cangkang keluar.
  3. The Spruce Eats menyarankan merendam kerang bercangkang di dalam larutan air tawar dan garam selama beberapa jam. Langkah ini bertujuan untuk mengeluarkan sisa air laut dan pasirnya.
  4. Rebus kerang untuk membuat cangkangnya terbuka.
  5. Jika ingin menyantap kerang dalam keadaan segar, simpan dahulu di dalam freezer selama 15 sampai 20 menit. Setelah itu keluarkan dan biarkan selama beberapa menit sebelum mencoba membuka cangkangnya, dengan demikian 'otot' yang membuat cangkangnya tertutup rapat akan melemas.
  6. Gunakan api sedang dan jangan memasak kerang terlalu lama agar dagingnya tidak mengerut liat saat disantap. Segera matikan api jika cangkang kerang sudah terbuka.
  7. Jika Anda tidak menyukai bau amis kerang, gunakan rempah-rempah yang memiliki aroma harum saat memasak. Misalnya daun jeruk, salam, dan serai.
  8. Jika tidak segera dikonsumsi, sebaiknya simpan kerang di dalam freezer. Tetapi jangan sampai lebih dari dua hari.

6 dari 6 halaman

Cara Memasak Kerang Menjadi Hidangan Lezat

Setelah mengetahui cara memilih dan mengolah kerang dengan benar, sekarang kita akan belajar cara memasak kerang menjadi makanan enak.

Berikut ini resep kerang saus tiram sederhana yang bisa Anda coba di dapur.

Cara Memasak Kerang Saus Tiram

Bahan:

  • 250 gram kerang kupas
  • 4 sendok makan minyak goreng
  • 2-3 sendok makan saus tiram
  • 1 buah bawang bombay, iris memanjang
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 ruas jari jahe, memarkan
  • 1/4 gelas belimbing air
  • gula pasir secukupnya

Cara Memasak Kerang Saus Tiram:

  1. Panaskan minyak goreng, kemudian tumis bawang bombay, bawang putih, daun salam, daun jeruk. dan jahe sampai harum.
  2. Masukkan kerang, kemudian aduk rata.
  3. Tambahkan air dan gula secukupnya, kemudian masak sampai kerang matang.
  4. Sajikan kerang saus tiram selagi masih hangat.

Catatan: Jika Anda menggunakan kerang yang masih bercangkang, segera matikan api begitu cangkang terbuka. Aduk rata agar bumbunya meresap, kemudian sajikan. [tsr]

Baca juga:

Baca juga:

Bagaimana cara mengolah kijing?

Cara mengolah kijing sungai Bisa ditusuk dan dibakar dengan bumbu sate, dimasak rica-rica bumbu kecap, atau dioseng dengan sayuran. Cara mengolahnya juga cenderung mudah.

Berapa lama merebus kerang kijing?

Memasak masak kerang hanya 4 menit. Kalau kelamaan merebus kerang, akan membuat daging menjadi alot dan mengkerut.

Apakah kerang kijing bisa dimakan?

Kijing ini banyak ditemukan di danau dan perairan tawar lainnya. Kijing dapat dijadikan santapan lezat dan murah. Selain dapat dijadikan hidangan lezat, Kijing juga dapat dibuat minuman dalam bentuk minuman rebusan Kijing.

Kijing mengandung apa?

Komposisi kimia kijing lokal berdasarkan basis kering terdiri dari kadar air 441,71%, kadar abu 16,68%, kadar lemak 5,85%, kadar protein 48,21% dan karbohidrat 29,26%. . Kandungan protein larut garam pada kijing lokal lebih tinggi daripada protein larut air.