Temulawak bisa mengobati penyakit apa saja

Merdeka.com - Anda pasti sudah tidak asing dengan temulawak. Temulawak merupakan tanaman asli dari Indonesia dan Malaysia. Akar dan rimpang (batang bawah tanah) dari tanaman ini biasa digunakan untuk membuat obat.

Khasiat kesehatan pada temulawak didapat dari kandungan senyawa yang ada di dalamnya. Terpenoid, kurkuminoid, dan xanthorrhizol adalah beberapa senyawa aktif pada temulawak yang memiliki sifat antioksidan, antiradang, antimikroba, antikanker, dan antidiabetes.

Jadi jangan heran jika kegunaan temulawak untuk kesehatan juga cukup beragam. Temulawak dapat digunakan untuk mengatasi gangguan pencernaan, irritable bowel syndrome (IBS), atau kembung setelah makan, maag, hingga dinilai dapat turunkan risiko kanker. Dilansir dari Liputan6.com, berikut kami sampaikan apa saja kegunaan temulawak yang baik bagi kesehatan:

Untuk Atasi Jerawat

Jerawat merupakan salah satu masalah wajah yang sangat mengganggu. Jerawat muncul disebabkan oleh infeksi bakteri. Faktor pemicunya cukup beragam, mulai dari faktor hormon, polusi, hingga kebersihan wajah.

Temulawak bisa mengobati penyakit apa saja

Untuk mengatasi masalah yang mengganggu penampilan ini, Anda bisa memanfaatkan kegunaan temulawak agar terhindar dari jerawat. Temulawak dipercaya memiliki efek anti-inflamasi yang dapat meredakan peradangan jerawat dan membuat jerawat jadi lebih cepat kering. Gunakan temulawak sebagai masker untuk wajah.

Mencerahkan Wajah

Selain untuk menyingkirkan pengganggu di wajah, kegunaan temulawak juga dapat meningkatkan tampilan di wajah Anda. Kegunaan temulawak lainnya yaitu dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati pada wajah.

Perlu diketahui, bahwa sel kulit mati yang menumpuk di wajah dapat menyebabkan kulit menjadi kusam dan gelap. Anda bisa melakukan eksfoliasi dengan temulawak pada wajah secara rutin guna mengangkat sel kulit mati dan membuat wajah kembali cerah.

Cegah Peradangan

Temulawak mengandung kurkumin dan minyak esensial yang memiliki sifat antiinflamasi. Kandungan ini akan membantu Anda mencegah terjadinya peradangan di tubuh, terutama bagi penderita ostheoarthiritis. Ini karena kegunaan temulawak yang dapat meredakan rasa sakit pada sendi.

Ekstrak temulawak pun sama. Ekstrak temulawak memiliki khasiat alami sehingga tidak menimbulkan efek samping bagi tubuh. Temulawak dapat dikonsumsi dengan cara dibakar terlebih dahulu. Setelah itu, temulawak dikupas dan direbus menggunakan air lalu diminum setelah dingin.

Tingkatkan Stamina

Kegunaan temulawak yang berikutnya adalah untuk meningkatkan stamina. Temulawak bisa digunakan untuk meningkatkan stamina berkat kandungan tonikumnya. Alih-alih menggunakan obat kimia, Anda bisa memanfaatkan temulawak untuk mendapatkan manfaat ini. Anda bisa mencampurkan kunyit dengan temulawak untuk dikonsumsi. Racikan ini akan membuat tubuh tidak mudah lelah dan lebih bersemangat.

Perkuat Sistem Imun

Temulawak juga dapat membantu meningkatkan sistem imun tubuh. Kegunaan temulawak untuk sistem imun berasal dari kandungan antioksidannya. Sistem imun yang sehat akan membuat tubuh terhindar dari berbagai jenis penyakit, seperti infeksi virus, bakteri, dan kuman.

Anda bisa membuat ramuan temulawak dengan menghaluskan temulawak untuk diambil sarinya. Tambahkan madu dan air hangat lalu minum. Anda bisa menjadi minuman ini sebagai tambahan dalam menu sehari-hari.

Pencernaan

Temulawak bisa mengobati penyakit apa saja
shutterstock.com

Temulawak dapat merangsang produksi cairan empedu di kantung empedu. Hal ini akan membantu melancarkan pencernaan serta metabolisme dalam tubuh. Kegunaan temulawak juga dapat mengatasi perut kembung dan menambah nafsu makan untuk anak-anak.

Orang-orang yang menderita peradangan usus juga bisa mengonsumsi temulawak agar proses penyembuhannya lebih cepat. Tak hanya cocok dijadikan jamu, tetapi juga tambahan obat herbal untuk penambah nafsu makan.

Mengatasi Maag

Kegunaan temulawak dapat mengatasi penyakit maag. Manfaat temulawak ini berasal dari kandungan kukurmin, monoterpen, dan sekuiterpen. Anda dapat menyembuhkan penyakit perut ini dengan mengonsumsi temulawak secara teratur.

Untuk menerapkannya, racik temulawak dengan cara diiris tipis-tipis lalu rebus menggunakan air. Setelah mendidih, diamkan sampai dingin lalu minum. Terapkan cara ini secara teratur.

Jaga Kesehatan Hati

Temulawak juga berkhasiat untuk organ hati Anda. Kegunaan temulawak ini berasal dari kandungan kurkuminnya. Kurkumin dapat mencegah sel-sel hati berlemak. Itulah kenapa, temulawak dapat digunakan sebagai obat tradisional bagi seseorang yang menderita penyakit hati.

Selain kurkumin, bagian bawah dari batang temulawak juga memiliki khasiat sebagai analgesik, antioksidan, dan antiinflamasi. Tak heran jika temulawak dianggap dapat membantu menghambat proses perkembangan penyakit hepatitis.

Cegah Kanker

Temulawak bisa mengobati penyakit apa saja
©2012 Shutterstock/Juan Gaertner

Temulawak memiliki sifat antiperadangan, sehingga dapat digunakan untuk mencegah perkembangan sel-sel pemicu kanker. Sel-sel kanker yang tidak bisa berkembang akan membuatnya mati dan tubuh akan terhindar dari kanker.

Kegunaan temulawak yang satu ini dapat mencegah berbagai jenis kanker, seperti kanker usus besar dan payudara. Sebuah penelitian juga menunjukkan bahwa kandungan curcuma yang terkandung di dalam temulawak dapat mencegah pertumbuhan dan penyebaran kanker prostat. Efek pencegahannya diasumsikan didukung oleh aktivitas antioksidan.

Kadar kolesterol yang tinggi dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, salah satu di antaranya adalah penyakit jantung. Kadar kolesterol yang tinggi akan menyumbat peredaran darah yang membawa oksigen menuju jantung.

Untuk membantu menurunkan kolesterol Anda, temulawak bisa menjadi pilihan alami. Mengonsumsi temulawak akan membantu menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh berkat kandungan kurkuma yang cukup tinggi sehingga dapat mengatasi kolesterol tinggi dengan efektif.

Mengurangi Lemak

Kegunaan temulawak yang terakhir yaitu untuk mengurangi lemak. Manfaat temulawak ini berpengaruh pada metabolisme lipid atau lemak. Metabolisme lemak sendiri merupakan proses penguraian asam lemak untuk dijadikan sebagai energi tubuh.

Tumbuhan herbal ini juga mengandung bahan aktif selain curcuminoid yang bisa memengaruhi sistem metabolisme lemak. Jika Anda ingin menurunkan berat badan, temulawak bisa menjadi salah satu bahan herbal untuk dimasukkan ke dalam program diet.

Apa manfaat minum air rebusan temulawak?

Melansir dari Kompas.com, minum air rebusan temulawak juga bisa menetralkan racun, menghilangkan nyeri, antibakteri, mencegah pelemakan dalam sel-sel hati, antioksidan dan menurunkan kolestereol.

Bagaimana cara mengkonsumsi temulawak yang benar?

Rebus potongan rimpang temulawak dengan 3 gelas air (660 ml). Rebus hingga menjadi ukuran 1 gelas. Dinginkan air rebusan, kemudian saring. Tambahkan madu sebagai pemanis dan minum selagi hangat.

Apakah boleh minum temulawak setiap hari?

Meskipun banyak fungsinya, namun apabila temulawak di konsumsi terlalu banyak atau sering akan menyebabkan efek samping. Umumnya temulawak di konsumsi lebih dari 18 minggu akan menyebabkan iritasi pada perut ataupun peradangan pada perut.

Kunyit dan temulawak untuk obat apa?

Senyawa Aktif Kunyit dan Temulawak Kunyit kaya akan senyawa anti inflamasi dan antioksidan. Dalam pengobatan tradisional Tiongkok dan Ayurveda, kunyit dan temulawak telah digunakan untuk meredakan nyeri radang sendi dan mengatur menstruasi.