Kegiatan apa saja yang dilakukan setelah bangun tidur?

  • Banyak kegiatan di pagi hari setelah bangun tidur yang bisa membuat tubuh lebih sehat.
  • Dari minum air putih, meditasi, mengerjakan tugas prioritas maupun pribadi, hingga bercengkerama dengan keluarga.
  • Berikut 10 aktivitas sehat yang bisa dilakukan setelah bangun tidur di pagi hari.   

SKOR.id - Ada banyak aktivitas sehat yang bisa dilakukan setelah bangun tidur di pagi hari.

Jam-jam pertama pagi hari bisa menjadi waktu mengembangkan aktivitas yang membutuhkan banyak konsentrasi.

Mendedikasikan waktu itu untuk tugas-tugas tertentu membuat Anda cenderung menghadapi sisa hari itu dengan cara positif.

Itulah sebabnya banyak manajer perusahaan besar menggunakan waktu di pagi hari sebagai prioritas.

Sementara yang lain menggunakannya untuk latihan fisik atau mempererat hubungan dengan keluarga dekat.

Berikut 10 aktivitas atau kebiasaan yang bisa dilakukan setelah bangun pagi:

1. Minum air

langsung menenggak air putih adalah langkah penting setelah bangun di pagi hari.

Minum air putih bisa menghidrasi tubuh setelah tidur berjam-jam dan juga membuat kita tidak kalap saat sarapan karena perut kosong.

2. Bangun subuh

Bangun lebih cepat, sekitar pukul 5 atau 6 pagi, memungkinkan kita melakukan aktivitas fisik tanpa gangguan.

Bahkan banyak orang sukses melakukan kebiasaan ini karena mereka percaya dengan memulai aktivitas di pagi hari, sisa rutinitas hari itu akan berjalan lancar.

3. Hindari "5 menit lagi"

Jangan biasakan kata-kata "5 menit lagi" saat Anda mendengar alarm telepon atau jam berbunyi.

Kebanyakan, mereka yang menunda-nunda akan terlena dan kebablasan sehingga terlambat beraktivitas.

4. Olahraga

Setelah membersihkan wajah, ada baiknya Anda segera berolahraga. Lakukan aktivitas ini selama 5 hingga 15 menit.

Kebiasaan sehat ini akan membantu mengontrol kalori dan mengaktifkan tubuh.

Kegiatan apa saja yang dilakukan setelah bangun tidur?

Ilustrasi Meditasi dan latihan pernapasan.

5. Meditasi atau yoga

Anda juga bisa meluangkan waktu sekitar 15-20 menit untuk bersantai dan berlatih meditasi.

Suasana pagi hari yang tenang mengakomodir aktivitas ini sehingga Anda bisa lebih maksimal melakukannya.

6. Berhenti, pikirkan, dan rencanakan

Ritme kerja biasanya berjalan cepat sehingga kadang sulit membuat keputusan yang tepat.

Meluangkan beberapa menit untuk merenung dan merencanakan hari adalah kebiasaan baik untuk mengatasi hal itu.

7. Proyek penting

Mengerjakan tugas-tugas prioritas pada pagi hari sangat dianjurkan. Itu karena Anda bisa lebih berkonsentrasi karena suasana pagi yang hening.

Dengan fokus tinggi, pikiran akan lebih termotivasi dan terbuka dalam menghadapi kerumitan.

8. Proyek pribadi

Banyak orang juga memanfaatkan waktu di pagi hari untuk mengerjakan proyek pribadi yang berkaitan dengan pengembangan diri.

Misalnya, menulis blog atau buku, berlatih alat musik, atau belajar bahasa asing. Kegiatan ini kadang tertunda hingga sore atau malam hari, karena tuntutan hari itu.

9. Waktu keluarga

Pekerjaan, sekolah, atau kuliah dapat membuat keluarga hanya fokus pada aktivitas tersebut.

Saat malam tiba, kelelahan mental hanya memungkinkan kita untuk menonton film, makan malam, dan tidur.

Itu mengapa, banyak yang memilih menghabiskan waktu bersama orang tersayang saat pagi hari, bisa ketika sedang sarapan bersama.

10. Baca berita

Mencari tahu tentang peristiwa terkini melalui surat kabar, berita atau jejaring sosial adalah kegiatan yang banyak dipilih orang untuk jam-jam pertama hari.

Namun, itu adalah kebiasaan pribadi. Banyak juga yang lebih memilih untuk menghindari efek negatif yang dibawa berita.

Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia

Profil Singkat Empat Pemain Asing Persija Jakarta untuk Liga 1 2021-2022#Persija #PersijaJakarta #PemainAsing #Liga1https://t.co/9fTvBevKM8— SKOR.id (@skorindonesia) July 17, 2021

Berita bugar lainnya:

5 Tips Bugar Sehari-hari agar Fokus Belajar dan Bekerja

5 Manfaat Olahraga pada Pagi Hari, Salah Satunya Mencegah Penyakit Jantung 

Setelah bangun tidur biasanya orang akan mencari ponselnya untuk mematikan alarm, melihat jam, atau sekedar mengecek notifikasi. Tak jarang dari mereka kembali tidur apabila masih banyak waktu sebelum melakukan aktivitas harian seperti sekolah, kuliah, atau bekerja. Namun, perlu diketahui ada 5 rutinitas pagi yang wajib dilakukan setelah bangun tidur. Apa saja?

1. Merapikan tempat tidur

Setelah bangun tidur penting secara otomatis harus merapikan tempat tidur seperti melipat selimut, menata bantal dan guling, menebahi kasur, dan merapikan sprei. Selain itu, jangan lupa untuk membuka selambu dan jendela kamar agar sirkulasi udara berjalan dengan baik.

Menunda merapikan tempat tidur akan membuat kamar terlihat berantakan dan membuat debu semakin menumpuk. Kalau kamar sudah rapi, ingin kembali tidur setelah beraktivitas pun terasa nyaman dan tidak kepikiran atau punya tanggungan yang mengganjal ketika sudah berada di luar rumah.

2. Membersihkan kamar

Bersihkan kamar secara rutin di pagi hari seperti menyapu lantai atau membersihkan debu di meja kerja dan rak buku menggunakan kemoceng. Hal ini bisa meminimalisir debu yang menumpuk setiap harinya. Dengan begini, kamar pun jadi bersih. Jangan lupa untuk mengepelnya saat punya banyak waktu luang.

3. Minum air mineral

Saat bangun tidur biasanya akan terasa haus dan kurang fokus. Oleh karena itu, segera minum air mineral satu hingga dua gelas agar tubuh merasa lebih baik. Minum air mineral setelah bangun tidur juga membuatmu terhindar dari rasa kantuk dan siap untuk beraktivitas.

4. Lakukan peregangan tubuh atau olahraga kecil sebentar

Lakukan peregangan terutama di bagian tubuh yang terasa kaku setelah tidur seperti punggung, leher, atau kaki agar otot bisa rileks kembali. Kamu juga bisa melakukan olahraga ringan selama 5 hingga 10 menit seperti jalan di tempat, push up, sit up, atau plank.

5. Mandi agar tubuh semakin segar

Setelah melakukan aktivitas tersebut kamu bisa mandi untuk membersihkan diri sekaligus membuat tubuh merasa lebih segar. Hal ini berlaku juga saat hari libur yang biasanya orang malas mandi setelah bangun tidur. Setelah itu, kamu bisa melakukan aktivitas lainnya seperti sarapan, mengecek list harian, atau melakukan aktivitas lainnya.

Nah, itu dia 5 rutinitas pagi yang wajib dilakukan setelah bangun tidur. Kamu sudah melakukannya? 

Apa yang harus kita lakukan setelah bangun tidur?

5 Rutinitas Pagi yang Wajib dilakukan Setelah Bangun Tidur, Apa....
Merapikan tempat tidur. ... .
Membersihkan kamar. ... .
Minum air mineral. ... .
Lakukan peregangan tubuh atau olahraga kecil sebentar. ... .
Mandi agar tubuh semakin segar..

Apa yang kita lakukan di pagi hari?

5 Aktivitas yang Dapat Dilakukan di Pagi Hari, Awali dengan Kebiasaan Baik!.
Membuat Perencanaan. Kegiatan atau aktivitas kita saat ini mungkin sudah menjadi rutinitas yang hampir sama setiap harinya, sehingga kita sudah hafal di luar kepala. ... .
Ibadah dan Berdoa. ... .
Olahraga Ringan. ... .
Beres-Beres Rumah. ... .
Membaca..

Hal apa saja yang tidak boleh dilakukan setelah bangun tidur?

Kita simak saja, yuk!.
Enggak Minum Air Putih. Kids, tahukah kamu bahwa tubuh kita mengalami dehidrasi setelah tidur semalaman? ... .
Menutup Tirai. Saat pagi, biarkan sinar matahari masuk ke dalam kamar, Kids. ... .
Mengecek HP. Hayo, siapa yang langsung buka HP sesaat setelah bangun tidur? ... .
Langsung Membereskan Tempat Tidur..

Apakah Bangun tidur boleh cuci muka?

Tapi apa Moms tahu sebenarnya kita tidak perlu cuci muka setelah bangun tidur, lo! Menghindari kebiasaan cuci muka setelah bangun tidur justru mendatangkan sederet manfaat. Kebiasaan cuci muka setelah bangun tidur justru akan menghilangkan minyak alami pada wajah. Padahal minyak alami pada wajah ini sangat diperlukan.