Gimana caranya mengobati ambeien dengan bawang putih?

Gimana caranya mengobati ambeien dengan bawang putih?

grid.id

wasir dengan bawang putih

GridFame.id - Penderita ambeien atau wasir pasti sangat terganggu dengan benjolan yang ada di sekitar area anus.

Benjolan tersebut terasa mengganjal apalagi setelah buang air besar.

Tak hanya itu, ketika sedang kambuh rasa perih dn sakit pun menghantui penderitanya terutama saat buang air besar.

Kebanyakan orang-orang akan memilih pengobatan alternatif ataupun meminum obat. Bisa juga dengan di operasi.

Namun, tentunya hal tersebut bakal memakan biaya yang cukup besar.

Ternyat benjolan akibat ambeien dpat diatasi hanya dengan menggunakan bawang putih saja lho.

Baca Juga: Tak Kalah Dahsyat dari Daunnya, Air Rebusan Akar Pepaya Ternyata Ampuh Sembuhkan Ambeien Hingga Kolesterol jika Dicampurkan Bahan Ini

Selain untuk memasak, nyatanya bawah putih sangat ampuh untuk mengatasi wasir atau ambeien.

Melansir dari TribunJakarta.com, bawang putih sngat kaya akan belerang dan mengandung beberapa zat baik seperti asam amino, mineral dan enzim seperti allinase, peroksidase dan myrosinase.

Nah, pada asam amino yang disebutanti anti inflamasi, antibakteri, zat dan detoksifikasi.

Pada asam amino yang disebut alliin, ketika bawang putih dihancurkan, alliin diubah menjadi allicin oleh enzim allinase.

Allicin jni bertanggung jawab sebagai zat antibakteri yang ampuh untuk menghilangkan bau dan mengecilkan ambeien pada dubur.

Baca Juga: Lupakan Sejenak Obat Mahal! Sakit Ambeien yang Menyiksa Ternyata Bisa Diatasi dengan Akar Kangkung, Begini Cara Konsumsinya

Kemudian, bawang putih juga dapat meningkatkan sirkulasi darah, menghancurkan berbagai bakteri usus, dan melindungi pembuluh darah.

Terus bagaimana cara menggunakan bawang putih untuk benjolan ambeien? Mudah banget!

Hanya dengan mengoleskan ke daerah yang terkena ambeien atau dimakan secara mentah.

Cara untuk mengoleskannya:

- Tumbuk secara halus 2 siung bawang putih

- Kemudian langsung saja oleskan benjolan disekitar anus,

Selain mentah dan dioles, aga benjolan cepat mengempes, anda juga bisa menggunakannya dengan cara meminum jus bawang putih setiap hari untuk melawannya dari dalam.

Jangan lupa dicoba ya!

Baca Juga: 5 Khasiat Mujarab Rutin Konsumsi Temu Ireng Jadi Obat Alami, Ambeien Sampai Rematik Dijamin Sembuh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Pilihan

Gimana caranya mengobati ambeien dengan bawang putih?
Berkat kandungan senyawa aktif alisin, bawang putih dapat berperan sebagai antibakteri dan menghancurkan bakteri yang ada di sekitar anus. (Ilustrasi/Foto: Thinkstock/YakubovAlim)

Jakarta, CNN Indonesia -- Ambeien atau lazim disebut wasir kerap dialami oleh ibu hamil atau pasien konstipasi atau kesulitan buang air besar. Namun tak jarang wasir mampir ke rektum atau anus orang yang duduk terlalu lama, mengejan saat buang air besar, diare kronis, obesitas atau kurang makan berserat.

Wasir merupakan kondisi pembengkakan dan peradangan pada pembuluh vena di sekitar anus. Jika sudah parah, mau tidak mau pasien wasir harus menjalani operasi. Namun, mengobati wasir tak selalu harus menggunakan cara medis. Salah satu cara ampuh mengobati wasir adalah dengan bawang putih.

Mengapa bawang putih dipercaya dapat mengobati wasir?

Meski ia salah satu deret bumbu dapur, bawang putih punya manfaat selayaknya obat herbal. Dilansir dari Progressive Health, bawang putih merupakan antibiotik, mampu menurunkan tekanan darah, dan bisa dimanfaatkan sebagai antioksidan.

Bawang putih memiliki senyawa aktif yang disebut allicin atau alisin. Alisin merupakan senyawa sulfur yang memiliki fungsi sebagai antibakteri dan antijamur. Ia juga digunakan bawang putih untuk bertahan dari serangan hama.

Berkat senyawa ini, bawang putih berfungsi untuk memperkuat pembuluh darah dan menghancurkan bakteri yang berada di sekitar anus. Selain itu, bawang putih juga dapat mengurangi rasa gatal dan peradangan.

Dikutip dari Livestrong, ada beberapa cara untuk memanfaatkan bawang putih sebagai obat wasir. Pertama, bawang putih sebagai supositoria atau obat berbentuk peluru dan dimasukkan ke anus. Tak perlu dimasukkan terlalu dalam dan biarkan selama semalam.

Cara kedua, cincang tiga hingga empat siung bawang putih dan masak dengan segelas air. Pisahkan bawang dan air kemudian biarkan air hingga dingin.

Celupkan kapas dan tempelkan pada anus. Ganti kapas bila ia mulai kering. Agar lebih bisa memberikan rasa nyaman pada bagian yang radang, air bawang dapat disimpan di kulkas terlebih dahulu sebelum digunakan. (rah/rah)

Gimana cara mengobati ambeien dengan bawang putih?

Kandungan antioksidan dan antibakteri yang terdapat dalam bawang putih dapat digunakan untuk pengobatan ambeien. Cara menggunakannya, tumbuk halus bawang putih kemudian oleskan disekitar anus. Selain itu, kamu juga bisa meminum jus bawang putih. Lakukan secara rutin untuk melawan bakteri yang menyebabkan ambeien.

Apakah ambeien bisa disembuhkan dengan bawang putih?

Efek samping mengoleskan atau memasukkan bawang putih pada wasir juga bisa menginfeksi luka pada anus dan memperburuk kondisi wasir. Oleh karena itu, sebetulnya memasukkan bawang putih ke anus untuk mengobati wasir tidak direkomendasikan.

Bagaimana cara agar ambeien kempes?

Berikut beberapa cara mengobati ambeien secara alami:.
Rendam dengan air hangat. ... .
Oleskan lidah buaya. ... .
Kompres dengan garam epsom dan gliserin. ... .
Oleskan witch hazel. ... .
Kompres es. ... .
Jaga kebersihan area anus. ... .
Makan cukup serat. ... .
Hindari banyak duduk..

Daun apa yang bisa mengempeskan ambeien?

Halodoc, Jakarta – Daun ungu atau Graptophyllum pictum adalah tanaman herbal yang telah lama dikenal khasiatnya dalam mengobati ambeien atau wasir. Di Indonesia, daun ini juga sering disebut daun handeuleum.