Apakah rambut smoothing bisa di blow

Memiliki rambut lurus on point menjadi impian kebanyakan perempuan. Salah satu alasannya karena rambut lurus lebih mudah diatur dan dirawat dibandingkan rambut ikal atau bergelombang. Oleh karena itu, salon dan hairstylist yang menyediakan layanan smoothing masih banyak diminati di perkotaan. Padahal perawatan rambut setelah smoothing membutuhkan perhatian ekstra.

 

Mengenal Apa itu Smoothing?

Smoothing merupakan hair treatment di salon favorit untuk para perempuan urban yang ingin memiliki rambut lurus dengan look yang lebih natural. Proses pelurusan rambut dengan teknik ini umumnya berlangsung selama beberapa jam.

Proses smoothing dilakukan dengan menggunakan produk berbahan kimia yang diaplikasikan pada rambut. Untuk mengunci zat kimia tersebut, hairstylist akan mencatok helai-helai rambut dengan suhu tinggi dari flat iron. Proses ini bersifat temporer yang bisa bertahan sekitar 5 bulan. Meski demikian, tidak semua jenis rambut bisa di-smoothing. Rambut yang tipis dan rentan rusak sebaiknya tidak melakukan pelurusan rambut untuk menghindari dampak serius seperti kerontokan rambut.

Smoothing banyak disukai karena menghasilkan rambut yang halus dan tampak lebih natural dibandingkan rebonding. Selain itu smoothing mengurangi rambut kaku, membuat rambut berkilau, dan bahan kimianya relatif dianggap lebih aman dibandingkan pelurusan rambut permanen.

Meski begitu, ada efek samping dari pelurusan rambut apapun. Baik meluruskan sementara dengan menggunakan catok lurus atau melakukan smoothing, rebonding, atau metode pelurusan lainnya. Pastikan kamu tidak terlalu sering melakukan treatment berlebihan pada rambut untuk meminimalisir paparan bahan kimia maupun suhu panas styling tool. Kerusakan serius menjadi ancaman tak terelakkan untuk kamu yang mengabaikan perawatan rambut yang benar pasca melakukan chemical treatment maupun styling.

 

Perawatan Rambut Setelah Smoothing

Efek smoothing yang berhasil akan berlangsung mulai dari 2 hingga 5 bulan. Jika rambutmu memiliki jenis bergelombang atau frizzy, smoothing menjadi pilihan ideal untuk meluruskan rambut. Mengapa? Hal ini karena proses smoothing tidak terlalu mengubah struktur asli rambut. Hanya sedikit menyesuaikan agar lebih jatuh.

Namun, bagi pemilik rambut yang sangat tebal atau keriting, smoothing tampaknya bukan solusi. Dampaknya tidak terlihat sehingga kurang efektif meluruskan rambut. Pastikan kamu berkonsultasi dengan hairstylist yang ahli terlebih dahulu sebelum memutuskan smoothing.

Berikut ini sejumlah tips dan perawatan wajib agar hasil smoothing pada rambutmu tetap terjaga. Perhatikan apa hal-hal yang boleh dan tak boleh setelah smoothing ini ya, Ladies!

1.  Hindari terkena air selama 3 hari

Setelah smoothing, kamu harus menjaga agar rambut jangan sampai terkena air. Keramas pun harus dihindari setidaknya sampai 3 hari setelah proses pelurusan rambut. Obat kimia yang digunakan untuk smoothing membutuhkan waktu untuk meresap dan bekerja ke dalam rambut, sehingga hasilnya akan terlihat selama berbulan-bulan. Selama menunggu waktu keramas, kamu perlu bersahabat dengan shower cap, yang menjadi pelindung rambut dari air.  Jadi, Kamu perlu sabar dulu ya, Ladies!

2.  Jangan mengikat rambut

Selain tidak keramas selama 3 hari, kamu juga harus menahan rambutmu dari hal-hal yang merusak rambut. Seperti mengikat rambut, menjepit rambut, menyampirkan rambut di telinga, hingga memakai topi atau helm.  Hal-hal ini berpotensi menyebabkan smoothing-mu gagal. Maka, untuk hasil rambut lurus yang on point sebaiknya dihindari ya, Ladies.

3.  Tidak memakai styling tool

Perawatan setelah smoothing lainnya adalah tidak memakai styling tool. Rambut perlu dijaga agar tergerai natural. Sehingga kamu tidak boleh mencatok, memakai blow dry, dan alat-alat styling lainnya.

4.  Lakukan keramas setelah 3 hari

Setelah menahan diri selama 3 hari, kamu akhirnya boleh keramas dengan sampo yang bisa membersihkan kotoran dan sisa residu bahan kimia di rambutmu. Pilih produk yang bisa membersihkan secara menyeluruh. Gunakan produk sampo TRESemmé Deep Cleanse & Protect dengan kandungan natural ekstrak Ginger & Green Tea yang kaya akan antioksidan dan manfaat detoksifikasialami. Membantu membersihkan rambut secara menyeluruh dan melindungi rambut dari kerusakan. Aroma yang segar campuran ginger, citrus, dan summer blossoms menjadikan rambut tetap bersih, sehat, dan berkilau.

Cuci rambutmu hingga bersih. Jika perlu ulangi selama beberapa kali agar residu obat kimia smoothing benar-benar hilang dan bersih sempurna.

5.  Memakai produk perawatan yang direkomendasikan hairstylist-mu setelah smoothing

Hair Stylist yang profesional tahu apa yang harus dilakukan pasca-smoothing.  Teruslah berkonsultasi mengenai perawatan dan rekomendasi produk untuk rambutmu. Agar smoothing awet, tidak cepat kusam, dan terhindar dari smoothing gagal.

 

Ciri-ciri Rambut Smoothing yang Gagal

Apakah rambut smoothing bisa di blow

Nah, banyak yang bertanya-tanya, bisakah smoothing gagal? Dan bagaimana mengatasinya?

Sebelum mencari tahu solusi yang tepat untuk mengatasi smoothing gagal, ketahui dulu apa tanda-tanda yang menunjukkan bahwa proses pelurusan rambutmu tidak berjalan dengan semestinya. Inilah ciri-ciri yang umum untuk hasil smoothing rambut yang gagal:

1.  Rambut bercabang, rusak, dan kering

Penggunaan catokan yang terlalu panas dan cream smoothing yang mengandung banyak bahan kimia dapat membuat rambutmu kering dan bercabang. Jika dibiarkan, dapat menyebabkan kerusakan permanen pada rambut.

2.  Rambut kehilangan kilaunya

Terlalu sering menggunakan hair styling tools dapat membuat mengikisnya warna hitam alaminya. Sehingga warna rambutmu perlahan-lahan memudar dan kehilangan kilaunya.

3.  Rambut mengembang seperti singa

Tidak merawat rambut setelah smoothing dengan baik justru dapat membuat rambutmu kusut dan mengembang. Oleh karena itu, jika kamu sudah melakukan smoothing rambut wajib hukumnya untuk merawatnya lebih ekstra.

4.  Rambut rentan rapuh dan rambut rontok berlebih

Selain menyebabkan rambut kering dan bercabang, smoothing juga menyebabkan rambut menjadi lebih tipis. Hasilnya, kekuatan rambut pun juga akan berkurang. Jika tidak diimbangi dengan perawatan khusus, rambutmu akan mudah patah dan rontok.

 

Solusi Perawatan Rambut setelah Smoothing Gagal

Berikut ini tips dan solusi untuk memperbaiki kerusakan rambut dan gagalnya smoothing.

1.  Merawat dan menutrisi dengan hair spa

Memperbaiki rambut yang gagal smoothing bisa dengan memberikan hair oil dari minyak esensial atau carrier oil dengan segudang manfaat. Bukan rahasia lagi bahwa minyak seperti olive oil, argan oil, almond oil, coconut oil, lavender oil sangat efektif menguatkan rambut dan memperbaiki dari dalam.

Hair spa dari oil ini dapat terserap ke dalam kutikula, memperbaiki kerusakan akibat smoothing, dan menjadikan rambut kembali sehat.Gunakan hair spa dari oil dengan mencampurkan beberapa tetes minyak esensial dengan coconut oil, lalu pijatkan ke rambut mulai dari kulit kepala hingga ujung rambut. Diamkan selama 30 menit lalu bilas.

2.  Lakukan hair repair treatment dengan produk khusus rambut rusak

Perawatan rambut dengan memberikan kondisioner membantu mengembalikan kekuatan rambut. Kerusakan yang terus menerus terjadi pada rambut bisa diatasi dengan memberikan kondisioner secara teratur.

3.  Potong ujung rambut secara rutin

Potong ujung rambut untuk memastikan pertumbuhan rambut yang baru secara lebih cepat. Maka jangan ragu lagi untuk memotong ujung rambut paling tidak sebulan sekali. Pastikan juga kamu merawat rambut dengan ritual perawatan yang membantu menutrisi rambut dari pangkal ke ujung.

4.  Meminimalisir penggunaan alat styling rambut

Pemakaian styling tool memang bisa menjinakkan rambut. Tetapi saat gagal smoothing, sebisa mungkin kamu menghindari dulu memakai alat ini. Karena rambutmu masih dalam pengaruh pemakaian bahan kimia smoothing.

5..  Menggunakan produk shampoo dan conditioner yang tepat

Salah satu produk yang bisa kamu pakai untuk membuat rambutmu  kembali sehat adalah dengan perawatan ala salon. Kabar baiknya, kamu pun bisa setiap hari mendapatkan sensasi ala salon dengan produk  TRESemmé Total Salon Repair Shampoo & Conditioner. Gunakan produk   TRESemmé Total Salon Repair Shampoo & Conditioner yang diformulasikan khusus dengan teknologi salon terkini, dengan kandungan Macadamia Oil dan Ionic Complex Mampu merawat kerusakan rambut bertahun-tahun dengan cepat, menjadikan rambut lebih kuat untuk mencegah kerontokan, dan membuat rambut kuat dan indah seperti dari salon.

6.  Memakai vitamin dan leave-in treatment

Gunakan vitamin rambut dan leave-in treatment untuk menambah nutrisi pada rambut dengan kondisi kering dan rusak. Setelah smoothing, kamu perlu memilih produk vitamin rambut yang berkualitas. Bukan hanya makin sehat, rambut akan terlihat lebih mudah diatur dan tak lagi kusam.

7.  Menyisir dengan sisir bergigi jarang dengan hati-hati

Menyisir rambut perlu dilakukan dengan hati-hati. Gunakan sisir bergigi jarang agar rambut tak mudah rontok. Bahan yang bagus untuk menyisir adalah yang berbahan kayu. Lakukan selama 1-2 kali sehari untuk mengurai rambutmu. Jangan lupa hindari menyisir saat rambut basah ya, Ladies. Agar rambut tak rapuh dan tak mudah rontok.

8.  Melakukan smoothing ulang

Jika memang tidak ada cara lain untuk meluruskan rambut kecuali smoothing ulang, maka kamu bisa mengunjungi salon terpercaya untuk smoothing ulang. Pastikan kamu menunggu beberapa waktu hingga rambutmu dalam kondisi pulih dari bahan kimia.

Hindari melakukan smoothing dalam waktu dekat. Maksimal kamu hanya smoothing hingga dua kali dalam setahun, agar struktur rambut tetap sehat. Jika kamu terlalu sering smoothing, rambut akan stres dan rentan rusak. Ketika memakai treatment kimia untuk smoothing rambut, pastikan bahan kimianya tidak mengandung formaldehida. Karena bahan ini bisa berisiko negatif pada kulit kepala dan mata.

 

3 Elemen Penting untuk Rambut

Apakah rambut smoothing bisa di blow

Saat membicarakan tentang kerusakan rambut, termasuk styling yang gagal, kamu perlu waktu untuk belajar banyak hal dari setiap pengalaman. Perjalananmu mengenali rambutmu dan bagaimana kamu memperlakukan rambutmu selama ini menjadi penting.

Itulah mengapa kamu perlu tahu bahwa elemen penting untuk rambut sejalan dengan kemampuanmu mengenali jenis rambut, karakteristik, dan gaya hidup yang sesuai dengan perawatan rutin yang kamu lakukan. Dengan begitu kamu akan bisa menentukan produk apa yang harus kamu gunakan dan bagaimana praktik terbaik dalam merawat rambut yang sesuai dengan dirimu.

●     Kenali kelebihan dan kekurangan pada rambutmu.

Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan. Lihat rambutmu, apa kelebihan dan kekurangannya? Saat kamu bisa menganalisis hal ini, kamu akan tahu apa yang paling kamu butuhkan. Termasuk perawatan atau gaya rambut yang paling aman untuk rambutmu. Bertanya dan berkonsultasi dengan pakar rambut adalah salah satu jalan keluar untuk mengatasi masalah rambutmu.

●     Kesehatan rambut

Keseluruhan rambutmu haruslah sehat. Hal ini jauh lebih penting daripada terlalu fokus pada penampilan. Saat kamu tahu bahwa kesehatan rambutmu berada dalam kondisi kritis, maka kamu akan berpikir dua kali untuk melakukan styling atau eksperimen gaya rambut yang bisa memperburuk kesehatan rambutmu.

●     Ritual perawatan rambut adalah segalanya!

Belajar mengenali tentang rambutmu menjadi kunci untuk mendapat rambut yang indah dan selalu on point.  Lakukan secara konsisten untuk mengembalikan kondisi rambut menjadi seperti sedia kala. Dengan begitu meski gagal smoothing atau styling rambut lainnya, kamu tak perlu khawatir. Rambut yang menawan tidak datang dalam sehari semalam. Semua butuh proses. So, bersabarlah dalam merawat rambut dan jangan lupa gunakan TRESemmé Total Salon Repair secara rutin ya, Ladies!

Simak juga infografik cara tepat yang perlu dilakukan dengan rambut smoothing di halaman berikut.

Bagikan artikel ini

  • Share to facebook Opens in new window
  • Share to twitter Opens in new window
  • Share to email Opens in new window
  • Add to favourites Added to favourites

  • Apakah rambut smoothing bisa di blow

  • Social

    Apakah rambut smoothing bisa di blow

    Opens in new window

    Apakah rambut smoothing bisa di blow

    Opens in new window

    Apakah rambut smoothing bisa di blow

    Opens in new window

    • Peta Situs
    • Pemberitahuan PrivasiOpens in new window
    • Catatan LegalOpens in new window
    • Hubungi Kami
    • Pemberitahuan CookieOpens in new window
    • Pertanyaan yang Sering Diajukan
    • AksesibilitasOpens in new window
    • Indonesia Opens in new window
    • Apakah rambut smoothing bisa di blow
      © 2022 Unilever. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang Opens in new window

This web site is directed only to Indonesia. consumers for products and services of Unilever Indonesia.

Berapa lama smoothing blow bertahan?

Berapa Lama Blow Permanen Bertahan? Umumnya, permanent blow dry bisa bertahan hingga 4-6 bulan, tergantung dari tekstur rambut, kesehatan rambut, serta perawatan rambut yang dilakukan. Biasanya ujung rambut akan menjadi lurus secara perlahan.

Seperti apa smoothing Blow?

Smooth Blow Permananent adalah sebuah Inovasi perwatan atau pengeritingan rambut Modern dengan hasil Blow Style Natual. Dengan menggunakan mesin Digital Wave untuk mendapatkan hasil Blow permanent yang lebih Natural. Selain itu treatment ini juga bisa dikombinasikan dengan treatment Smoothing Keratin .

Rambut di blow itu apa?

Proses styling rambut dengan menggunakan hair dryer. Tujuannya agar rambut lebih bervolume serta keliatan jauh lebih rapi.

Apakah habis smoothing boleh Curly?

6. Hindari menggunakan styling tool Alat-alat seperti catokan, curling iron, atau blow dry bisa mengganggu ikatan bahan kimia pada rambut yang baru di-smoothing.