Apa yang terjadi kalau kita malas menyikat gigi?

Malas Sikat Gigi? Ini 5 Dampak Serius yang Bakal Dialami

Advertorial - detikHot

Kamis, 05 Sep 2019 00:00 WIB

Apa yang terjadi kalau kita malas menyikat gigi?
Jarang sikat gig bisa menyebabkan masalah serius (Foto: Shutterstock)

Jakarta -

Gigi salah satu bagian tubuh yang harus diperhatikan dan dirawat secara teratur. Sebab, jika tidak dirawat akan muncul gangguan-gangguan yang lama kelamaan akan menjadi masalah serius. Oleh karena itu, gigi wajib dibersihkan setiap hari agar terbebas dari ancaman-ancaman penyakit mulut.

Ada berbagai macam cara untuk merawat gigi, salah satunya dengan menyikat gigi minimal 2 kali sehari. Pertama, saat pagi hari setelah bangun tidur atau setelah sarapan. Kedua, yakni sebelum tidur di malam hari.

Namun, banyak orang yang malas menyikat gigi di malam hari sebelum tidur. Padahal, kebiasaan inilah yang menjadi cikal bakal penyakit-penyakit gigi dan mulut. Berikut beberapa dampak yang akan dialami kalau kamu malas sikat gigi.

Muncul Karang Gigi

Jarang menyikat gigi akan membuat kotoran sisa makanan menjadi menumpuk dan pada akhirnya menjadi plak atau karang gigi. Plak yang tidak dihilangkan akan mengeras dan membentuk 'tartar' yang tidak dapat dibersihkan hanya dengan menyikat gigi.

Gigi Berlubang

Berlanjut dari masalah karang gigi, jika plak gigi yang disebabkan oleh sisa makanan yang mengandung glukosa, sukrosa, laktosa dan lain-lain tinggal di dalam mulut, alias tidak dibersihkan, bakteri penyebab plak akan memfermentasinya menjadi zat asam. Email gigi akan dengan mudah terkikis oleh zat asam tersebut.

Gigi Tanggal

Malas menyikat gigi dapat memicu periodontitis. Jika dalam waktu lama tidak diobati, maka dapat merusak tulang rahang dan membuka ruang antara gusi dan gigi. Akibatnya, gigi menjadi longgar dan mudah tanggal.

Bau Mulut

Tidak menyikat gigi membuat plak di gigi menjadi menumpuk, yang kemudian menjadi sarang bakteri. Selain bau mulut, penumpukan plak juga dapat menyebabkan kerusakan rongga dan struktur gigi.

Gusi Berdarah

Kebiasaan melewatkan jadwal menyikat gigi dapat membuat gusi mudah berdarah. Pada dasarnya, menyikat gigi dapat merangsang aliran darah ke gusi, yang merupakan bagian penting dari kesehatan mulut. Jika gigi tidak disikat, maka gusi menjadi mudah radang dan berdarah.

Agar terhindar dari 5 masalah mulut dan gigi di atas, kamu harus harus rajin membersihkan gigi minimal 2 kali sehari. Bersihkan gigi dengan menggunakan pasta gigi Pepsodent. Dengan membersihkan gigi secara teratur serta melakukan pengecekan rutin tiap 6 bulan sekali, masalah mulut dan gigi dijamin tak akan mampir. (adv/adv)

advertorial

Sedari kecil, kita selalu diajarkan untuk menyikat gigi dua kali sehari. Yaitu sesudah bangun tidur di pagi hari dan saat hendak tidur di malam hari. Namun, adakalanya kita lupa atau malas menyikat gigi. Tanpa disadari, ada perubahan yang terjadi pada tubuhmu apabila tidak menyikat gigi, lho!

Lantas, apa saja masalah kesehatan yang muncul apabila kita tidak menyikat gigi? Ketahui jawaban lengkapnya di bawah ini! Baca sampai habis, ya!

1. Gusi akan berdarah

Apa yang terjadi kalau kita malas menyikat gigi?
istockphoto.com

Ada berbagai macam penyebab gusi berdarah. Salah satunya adalah kebersihan gigi dan mulut yang buruk. Ketika terjadi penumpukan plak di gusi, maka akan menyebabkan gusi meradang dan berdarah. Penumpukan plak bisa terjadi jika kamu jarang menyikat gigi.

Bakteri dan plak yang ada di gusi akan menumpuk dan membuat gusi terluka dan berdarah, ungkap laman Healthline. Oleh karena itu, kamu harus rutin menyikat gigi dua kali sehari dan membersihkan gigi dengan benang (dental floss) sekali dalam sehari.

2. Bau mulut akan muncul

Apa yang terjadi kalau kita malas menyikat gigi?
readersdigest.ca

Merasa risi dengan mulut dan napas yang bau? Kemungkinan besar, itu terjadi karena kebersihan gigi dan mulut yang buruk! Kondisi ini secara medis dikenal dengan sebutan halitosis dan akan semakin parah jika kita menjalani gaya hidup yang buruk.

Jika kamu tidak menyikat gigi, sisa-sisa makanan akan tertinggal di mulut. Hal ini bisa meningkatkan pertumbuhan bakteri di gigi, gusi dan lidah. Sisa-sisa makanan ini akan bercampur dengan bakteri dan menyebabkan aroma napas jadi bau.

3. Terjadi pembusukan pada enamel gigi

Apa yang terjadi kalau kita malas menyikat gigi?
tehrandentalclinics.com

Tidak hanya menyebabkan napas bau dan gusi berdarah, tidak menyikat gigi juga bisa menyebabkan enamel gigi membusuk, lho! Ini karena sisa-sisa makanan yang tertinggal akan bertemu dengan bakteri dan menciptakan plak pada gigi.

Plak yang dibiarkan akan menyebabkan gusi berdarah, peradangan gusi dan membuat enamel gigi rusak, ungkap Dr. Nirav Shah, dokter gigi asal California dalam laman The List. Akibatnya, gigi akan cepat membusuk dan berlubang. Ih, jangan sampai terjadi!

4. Gigi jadi menguning

Apa yang terjadi kalau kita malas menyikat gigi?
dentalcenterofnorcross.com

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

  • Studi: Madu Murni Mengurangi Kolesterol dan Gula Darah
  • Derik Kematian: Penyebab, Tanda, Penanganan
  • Strip Pemutih Gigi, Apakah Ini Aman Digunakan?

Beberapa makanan tertentu dapat menyebabkan gigi menguning. Seperti kopi, teh, anggur, soda, saus tomat dan buah bit. Begitu pula dengan kebiasaan merokok yang bisa menyebabkan gigi menguning dan ternoda seiring berjalannya waktu.

Apabila kita tidak menyikat gigi, noda akibat makanan, minuman dan rokok ini akan menetap di gigi. Akibatnya, terjadi perubahan warna di gigi dari putih menjadi kekuningan. Kita bisa mengembalikan kilau warna gigi dengan rutin menyikat gigi!

Baca Juga: 5 Fakta Unik Sikat Gigi, Ini Cara Menggunakannya yang Benar!

5. Penyakit periodontal pun terjadi

Apa yang terjadi kalau kita malas menyikat gigi?
complexsmile.co.uk

Masih banyak lagi masalah kesehatan yang ditimbulkan karena tak menyikat gigi. Salah satunya adalah penyakit periodontal, yakni kondisi peradangan yang memengaruhi jaringan di sekitar gigi. Awalnya, gusi akan menjadi bengkak, merah dan berdarah.

Ini terjadi karena bakteri menghasilkan enzim tertentu yang bisa 'memakan tulang'. Apabila tidak ditangani dengan serius, gigi akan menjadi keropos dan bisa menghilang! Untuk mencegahnya, kamu harus menyikat gigi dua kali sehari dan memakai dental floss.

6. Lebih mungkin terkena diabetes

Apa yang terjadi kalau kita malas menyikat gigi?
inflamacionalimentaria.com

Apa hubungan antara tidak menyikat gigi dan diabetes? Rupanya, kebersihan mulut dan gigi yang buruk ialah penyebabnya. Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam Journal of American Dental Association, ada hubungan antara periodontitis dengan diabetes.

Menurut penelitian ini, orang yang menderita periodontitis akan lebih mungkin terkena diabetes dibanding mereka yang tak mempunyai masalah gigi dan mulut. Sementara, periodontitis sendiri diakibatkan oleh kebersihan mulut yang buruk dan bisa ditimbulkan akibat tidak menyikat gigi, terang laman The List.

7. Punya keterkaitan dengan penyakit jantung dan stroke

Apa yang terjadi kalau kita malas menyikat gigi?
nypost.com

Memang terdengar mustahil, bagaimana bisa tidak menyikat gigi ada keterkaitannya dengan penyakit jantung dan stroke? Menurut Dr. Nirav Shah dalam laman The List, bakteri yang ada di plak mulut akan memasuki aliran darah dan bergerak ke jantung dan otak.

Akibatnya, plak arteri akan terjadi. Jika plak ini semakin banyak, plak akan mencegah aliran darah ke jantung dan otak. Sel-sel di daerah itu pun akan mati karena kekurangan oksigen. Dalam jangka waktu tertentu, penyakit jantung dan stroke akan muncul!

Nah, itulah 7 masalah kesehatan yang terjadi apabila kamu tidak menyikat gigi. Agar tetap sehat, kamu harus menyikat gigi dua kali sehari, ya!

Apa yang terjadi jika kita malas menggosok gigi?

Malas menyikat gigi tak cuma meningkatkan risiko perkembangbiakan bakteri penyebab bau mulut tak sedap. Kebiasaan buruk ini juga rentan menimbulkan plak dan karang gigi yang dapat membuat gusi jadi bengkak. Kondisi radang gusi yang terjadi akibat kebersihan rongga mulut kurang terjaga dikenal dengan sebutan gingivitis.

Apa akibat jika kita tidak merawat gigi?

Malas menjaga kebersihan gigi dan gusi juga bisa membuat plak berkumpul di dinding pembuluh darah. Akibatnya, aliran darah menjadi lebih lambat atau malah berhenti sepenuhnya. Sehubungan dengan masalah darah tersumbat, aliran darah ke otak pun terganggu.

Apa yang terjadi jika tidak gosok gigi saat malam hari?

Dilansir dari sumber yang sama, Bestlife, lalai menggosok gigi di waktu malam sebelum tidur bisa berisiko mempercepat dan memperbanyak perkembangan bakteri di dalam mulut. Bakteri yang berkembang terlalu banyak di rongga mulut ini bisa menyebabkan infeksi oral seperti gigi busuk dan peradangan pada gusi.

Apa yang akan kamu lakukan jika lupa menggosok gigi?

Jika lupa menyikat gigi, lakukan lima cara ini untuk membersihkan gigi, seperti dilansir Reader Digest Asia..
Makan makanan yang renyah. ... .
Minum teh. ... .
Pakai mouthwash bebas alkohol. ... .
Rajin minum air putih. ... .
Kunyah permen karet dengan xylitol..