Apa yang dimaksud dengan kalimat simpulan

Daftar Isi Foto: Unsplash.comAdapun hal-hal yang harus Quipperian tahu tentang paragraf adalah sebagai berikut.

1. Pengertian Paragraf

Menurut KBBI, paragraf adalah bagian bab dalam suatu bacaan atau karangan yang biasanya dimulai dengan garis baru; alinea dan mengandung satu ide pokok. Artinya, paragraf berisi kumpulan kalimat yang dijabarkan berdasarkan ide pokok atau gagasan utama.

2. Unsur Pembangun Paragraf

Paragraf merupakan kumpulan kalimat yang dibangun dengan dua unsur, yaitu gagasan utama dan penjelas.

a. Gagasan utama

Gagasan utama disebut juga ide pokok merupakan ide yang disampaikan oleh penulis dan menjadi suatu pokok pembahasan dalam sebuah paragraf. Sebagai pokok bahasan utama, gagasan ini akan didukung oleh gagasan penjelas. Nama lain dari gagasan utama adalah ide pokok, pikiran utama, dan pokok pikiran. Jumlah gagasan utama yang diizinkan dalam satu paragraf hanyalah satu. Untuk menemukan gagasan utama, kamu harus tahu dulu dimana letak kalimat utamanya, misalnya di awal, akhir, atau awal-akhir paragraf.

b. Gagasan penjelas

Gagasan penjelas dibentuk oleh beberapa kalimat penjelas. Suatu teks dikatakan tidak efektif jika gagasan penjelasnya tidak koheren (tidak nyambung) dengan gagasan utamanya. Biasanya, gagasan penjelas dicirikan dengan adanya kata “ini”, “itu”,dan “tersebut”.

3. Jenis-Jenis Paragraf

Berdasarkan letak kalimat utamanya, paragraf dibagi menjadi tiga jenis, yaitu sebagai berikut.

a. Paragraf deduktif

Paragraf deduktif adalah paragraf yang memiliki kalimat utama di awal kalimat. Kalimat utama berisi hal-hal secara umum, barulah kemudian akan dijelaskan lebih rinci/ khusus oleh kalimat penjelas. Oleh karena itu, paragraf deduktif biasa disebut sebagai paragraf umum-khusus.

b. Paragraf induktif

Paragraf induktif adalah paragraf yang kalimat utamanya berada di akhir paragraf. Pada paragraf jenis ini, awal kalimat dimulai dengan kalimat penjelas yang memuat ilustrasi, contoh, serta perincian secara khusus. Ciri utama paragraf induktif adalah adanya konjungsi seperti “jadi”, “dengan demikian”, “oleh karena itu”, dan sebagainya. Nama lain paragraf induktif ini adalah paragraf khusus-umum.

c. Paragraf campuran

Paragraf campuran adalah paragraf yang kalimat utamanya berada di awal dan akhir paragraf. Redaksi kalimat utama di awal dan akhir tidak selalu sama, namun memiliki makna yang sama.

Simpulan

Apa yang dimaksud dengan kalimat simpulan

Foto: Unsplash.com

Apa sih simpulan itu? Untuk tahu simpulan beserta bagaimana cara menarik simpulan, yuk baca penjelasan berikut ini.

1. Pengertian Simpulan

Menurut KBBI, simpulan adalah sesuatu yang disimpulkan atau diikatkan; hasil menyimpulkan; kesimpulan. Simpulan bisa didefinisikan sebagai pendapat atau gagasan akhir dari suatu teks, uraian, bacaan, dan sebagainya. Simpulan bisa berupa lisan maupun tulisan. Dalam membuat simpulan, kamu harus membaca atau memahami terlebih dahulu gagasan utama dalam bacaan itu apa. Misalnya kamu diminta menentukan simpulan paragraf, nah hal yang harus kamu lakukan adalah pahami keseluruhan bacaan diawali dengan menemukan kalimat utamanya. Hal itu karena simpulan harus mencerminkan keseluruhan isi paragraf.

2. Cara Menarik Simpulan

Pada dasarnya, simpulan bisa dinyatakan secara tersirat maupun tersurat. Simpulan yang tersurat ditandai dengan konjungsi, seperti ‘jadi’, ‘oleh karena itu’, ‘dengan demikian’, dan sebagainya. Untuk simpulan tersirat kamu bisa ketahui dari kalimat utamanya. 

Jika suatu teks terdiri dari beberapa paragraf, kamu harus menentukan ikhtisar masing-masing paragrafnya atau kamu juga bisa menggunakan penalaran induksi. Penalaran induksi adalah cara menarik kesimpulan dengan menyebutkan peristiwa-peristiwa khusus dalam paragrafnya. Secara umum, metode penalaran induksi dibagi menjadi tiga macam cara, yaitu sebagai berikut.

a. Generalisasi

Generalisasi adalah cara menarik simpulan secara umum menggunakan informasi-informasi khusus sedemikian sehingga bisa mewakili seluruh informasi dalam teksnya.

b. Analogi

Analogi adalah cara menarik simpulan dengan membandingkan informasi-informasi khusus yang memiliki banyak persamaan.

c. Kausal

Kausal adalah cara menarik simpulan menggunakan fakta yang berupa ‘sebab’ sampai muncul simpulan berupa akibat. Oleh karena itu, cara ini disebut dengan sebab-akibat.

Agar pemahamanmu semakin terasah, yuk simak contoh soal berikut ini.

Contoh soal 1

Bacalah paragraf berikut.

Gunung es raksasa yang luasnya melebihi kota Los Angeles atau London dilaporkan terpisah dari Amery Ice Shelf di Antartika. Gunung es yang dinamai D-28 oleh para ilmuwan ini terpisah dari lapisan es Antartika Timur pada 26 September lalu. CNN melaporkan luas lapisan es yang terpisah itu mencapai 1.636 kilometer persegi dengan tebal 210 meter dan berat 315 miliar ton. Pemisahan lapisan es ini menjadi yang terbesar dalam lebih dari setengah abad terakhir. Saat ini, ilmuwan mulai memantau pergerakan lapisan es yang terlepas itu karena dikhawatirkan menimbulkan potensi bahaya di masa depan. Seorang ahli glasiologi di Scripps, Helen Amanda Fricker, mengatakan para ilmuwan telah meramalkan pemisahan lapisan es besar ini. Mereka memprediksi pemisahan lapisan es tersebut akan terjadi antara tahun 2010-2015, sekitar 50 tahun setelah peristiwa serupa terjadi pada 1963-1964. Para ilmuwan percaya bahwa proses pemisahan lapisan es ini merupakan suatu fenomena alam dan tidak terkait dengan perubahan iklim atau pemanasan global. Melalui pengamatan dari citra satelit, para peneliti menuturkan pemisahan lapisan es ini tidak akan berdampak pada peningkatan level permukaan laut.

Diadaptasi dari: http://www.cnnindonesia.com

Berdasarkan paragraf di atas, simpulan di bawah ini yang mungkin benar adalah…

  1. Proses pemisahan lapisan es tidak terkait dengan perubahan iklim atau pemanasan global.
  2. Pemisahan lapisan es pada 26 September lalu di Antartika Timur merupakan yang terbesar dalam lebih dari setengah abad terakhir.
  3. Proses pemisahan lapisan es merupakan suatu fenomena alam yang terjadi sekitar 50 tahun sekali.
  4. Pemisahan lapisan es gunung raksasa tidak akan berdampak pada peningkatan level permukaan laut.
  5. Gunung es D-28 terpisah dari lapisan es Amery Ice Shelf di Antartika.

Pembahasan:

Paragraf di atas merupakan paragraf deduktif karena kalimat utama terletak di awal paragraf sementara kalimat lainnya merupakan kalimat penjelas seperti berikut. Adapun, kalimat utamanya adalah “Gunung es raksasa yang luasnya melebihi kota Los Angeles atau London dilaporkan terpisah dari Amery Ice Shelf di Antartika”. 

Kalimat utama tersebut menyatakan tentang terpisahnya gunung es di Antartika. Adapun, nama dari gunung es tersebut disebutkan pada kalimat kedua paragraf ini: gunung es yang dinamai D-28 oleh para ilmuwan ini terpisah dari lapisan es Antartika Timur pada 26 September lalu.

Jadi, pilihan jawaban yang benar adalah “Gunung es D-28 terpisah dari lapisan es Amery Ice Shelf di Antartika”.

Jawaban: E

Contoh soal 2

Bacalah teks berikut.

Pengguna internet 2019 yang diperkirakan mencapai 360 juta membuka potensi yang sangat besar bagi ekonomi digital di kawasan Asia Tenggara (ASEAN). Berdasarkan riset Google, Temasek, dan Bain & Company yang bertajuk e-Conomy SEA 2019, pangsa pasar (gross merchandise value/GMV) e-commerce ASEAN pada 2015 baru mencapai US$5,58 miliar dan akan tumbuh menjadi US$38,2 miliar pada 2019. Kemudian, pada 2025 kembali tumbuh menjadi US$153 miliar atau setara Rp2.142 triliun. Adapun GMV e-commerce Indonesia pada 2015 baru mencapai US$1,78 miliar. Kemudian pada 2019, diproyeksikan tumbuh (88% CAGR) menjadi US$20,9 miliar dan akan meningkat (48% CAGR) menjadi US$82 miliar atau sekitar Rp1.148 triliun. Nilai tersebut setara dengan separuh pangsa pasar e-commerce di kawasan ASEAN. Ekonomi ASEAN yang tumbuh rata-rata sekitar 5% mengindikasikan stabilnya perekonomian kawasan. GMV ekonomi digital Asia pada 2015 baru mencapai US$32 miliar kemudian pada 2019 diproyeksikan tumbuh menjadi US$100 miliar dan menjadi US$300 miliar pada enam tahun ke depan.

Sumber: http://www.databoks.katadata.co.id

Berdasarkan paragraf di atas, simpulan di bawah ini yang mungkin benar adalah…

  1. Nilai GMV e-commerce Indonesia pada tahun 2025 setara dengan separuh pangsa pasar e-commerce di Asia.
  2. Sebanyak 360 juta pengguna internet pada tahun 2019 membuka potensi yang sangat besar bagi ekonomi digital di kawasan Asia.
  3. Pertumbuhan GMV ekonomi digital ASEAN pada tahun 2025 mencapai 200% dibanding tahun 2019.
  4. Perekonomian di kawasan Asia terindikasi stabil.
  5. Pangsa pasar e-commerce Indonesia adalah yang terbesar di ASEAN pada 2019.

Analisis setiap pilihan jawaban yang tersedia adalah sebagai berikut.

  • Sebanyak 360 juta pengguna internet pada tahun 2019 membuka potensi yang sangat besar bagi ekonomi digital di kawasan Asia -> bukanlah simpulan yang tepat. Hal ini karena pernyataan tersebut tidak memiliki kalimat penjelas di dalam paragraf. Pada kalimat pertama, disebutkan: pengguna internet 2019 yang diperkirakan mencapai 360 juta membuka potensi yang sangat besar bagi ekonomi digital di kawasan Asia Tenggara (ASEAN), bukan di Asia.
  • Pertumbuhan GMV ekonomi digital ASEAN pada tahun 2025 mencapai 200% dibanding tahun 2019 -> bukan simpulan yang tepat. Pada kalimat ke-2 dan ke-3, dinyatakan bahwa GMV ASEAN pada tahun 2019 senilai US$38,2 miliar menjadi US$153 miliar pada tahun 2025. Dengan demikian, persentase pertumbuhannya dapat dihitung dengan perhitungan berikut.

Apa yang dimaksud dengan kalimat simpulan

Berdasarkan perhitungan tersebut, dapat diketahui bahwa pertumbuhannya adalah sekitar 300%, bukan 200%.

  • Nilai GMV e-commerce Indonesia pada tahun 2025 setara dengan separuh pangsa pasar e-commerce di Asia -> bukanlah kesimpulan yang tepat. Kalimat ke-8 hanya menyatakan nilai GMV e-commerce di Asia tahun 2025 sebesar US$300 miliar tanpa menjelaskan posisi nilai GMV e-commerce Indonesia di Asia. Kemudian, kalimat ke-5 dan ke-6 dari paragraf menyatakan: kemudian pada 2019, diproyeksikan tumbuh (88% CAGR) menjadi US$20,9 miliar dan akan meningkat (48% CAGR) menjadi US$82 miliar atau sekitar Rp1.148 triliun; nilai tersebut setara dengan separuh pangsa pasar e-commerce di kawasan ASEAN. Berdasarkan hal tersebut, pangsa pasar e-commerce yang dijelaskan adalah di kawasan ASEAN, bukan Asia.
  • Perekonomian di kawasan Asia terindikasi stabil -> bukan kesimpulan yang tepat. Kalimat ke-7 dari paragraf menyatakan: ekonomi ASEAN yang tumbuh rata-rata sekitar 5% mengindikasikan stabilnya perekonomian kawasan. Kalimat tersebut menyatakan bahwa perekonomian yang diindikasikan stabil adalah di kawasan ASEAN, bukan Asia. Selain itu, tidak ada kalimat pada paragraf yang menyatakan bahwa perekonomian di kawasan Asia terindikasi stabil.

Adapun, pilihan jawaban “Pangsa pasar e-commerce Indonesia terbesar di ASEAN pada 2019” kemungkinan adalah simpulan yang tepat untuk paragraf pada soal. Hal ini dapat diketahui dengan menghitung kemungkinan nilai pangsa pasar suatu negara dibandingkan dengan nilai pangsa pasar Indonesia. Perhatikan perhitungan berikut.

Nilai pangsa pasar e-commerce ASEAN pada 2019 : US$38,2 miliar

Nilai pangsa pasar e-commerce Indonesia pada 2019 : US$20,9 miliar

Misalkan, terdapat negara ASEAN selain Indonesia yang memiliki nilai pangsa pasar e-commerce terbesar di ASEAN pada 2019 dengan nilai GMV x.

Kemungkinan nilai x terbesar, dapat dihitung dari hasil pengurangan nilai pangsa pasar e-commerce ASEAN pada 2019 dengan nilai pangsa pasar e-commerce Indonesia pada 2019, yaitu x = 38,2 − 20,9 = US$17,3 miliar.

Nilai US$17,3 miliar lebih kecil dari GMV Indonesia yang sebesar US$20,9 miliar. Dengan demikian, negara tersebut tidak mungkin memiliki pangsa pasar e-commerce ASEAN terbesar pada 2019. Berdasarkan perhitungan tersebut, jelas bahwa pangsa pasar e-commerce Indonesia terbesar di ASEAN pada 2019.

Jadi, jawaban yang tepat adalah “Pangsa pasar e-commerce Indonesia terbesar di ASEAN pada 2019”.

Jawaban: E

Itulah pembahasan Quipper Blog tentang simpulan paragraf. Semoga bisa bermanfaat, ya. Jangan lupa untuk tetap belajar agar kamu bisa masuk PTN impian. Jadikan Quipper Video sebagai mitra belajarmu. Bersama

Apa itu kalimat simpulan dan contohnya?

Kalimat simpulan biasa ditandai dengan kata jadi, dengan demikian, oleh sebab itu, oleh karena itu, maka dari itu, dan lain-lain. Contoh: Salah satu jenis cokelat adalah compound chocolate. Cokelat ini memiliki rasa manis dan harganya juga cukup murah.

Apa yang dimaksud dengan simpulan brainly?

Simpulan sendiri merupakan inti dari keseluruhan informasi yang dimana berarti simpulan ini memuat informasi inti dari suatu hal. Simpulan sendiri dapat diartikan juga sebagai hasil dari suatu diskusi atau musyawarah. Simpulan juga mengambil suatu ide pokok dalam suatu bacaan atau teks.

Apa yang dimaksud dengan simpulan dari teks?

KOMPAS.com - Simpulan adalah mengambil intisari bacaan (ide pokok) dan mencari jawaban ide pokok kemudian menyusunnya menjadi pernyataan menggunakan bahasa sendiri. Ide pokok merupakan bahasan utama dalam sebuah paragraf yang menjadi dasar pengembangan paragraf.

Bagaimana cara membuat kalimat simpulan?

Bagaimana langkah-langkah menyusun kalimat simpulan paragraf​.
mendengarkan/membaca dengan seksama isi informasi..
menafsirkan pokok pembahasan..
menentukan pokok pikiran..
menulis kembali poko pikiran dengan kalimat sendiri..
menyampaikan kembali isi informasi yang telah ditulis..