Tari merak merupakan salah satu contoh jenis tari kreasi. tari merak berasal dari daerah ... .

Mengenal sejarah dan fakta menarik seputar tari merak

Moms, pernahkah menonton tari merak?

Jika Moms perhatikan, banyak gerakan-gerakan tarian tradisional di Indonesia terinspirasi dari sebuah peristiwa, seperti peperangan atau bahkan kisah cinta di masa lalu.

Namun, berbeda dengan tari merak asal Jawa Barat yang terinspirasi dari keanggunan burung merak.

Tarian asal jawa Barat ini sepenuhnya terinspirasi dari burung merak yang mempunyai bulu yang indah.

Moms pun bisa melihatnya seperti kostum yang dipakai oleh para penarinya.

Namun, tarian ini tidak menggambarkan merak betina.

Tari merak merupakan tarian tradisional yang menggambarkan tingkah laku burung merak jantan yang memiliki keindahan bulu ekor untuk memikat perhatian betina.

Yuk Moms ketahui sejarah, makna, dan gerakan tari merak berikut ini!

Baca Juga: Sarana Edukasi Anak, Ini 10 Ragam Tarian Tradisional Indonesia

Sejarah Tari Merak

Tari merak merupakan salah satu contoh jenis tari kreasi. tari merak berasal dari daerah ... .

Foto: sappysummer.blogspot.com

Mengutip Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung tari merak adalah salah satu jenis tarian Kreasi Baru yang menceritakan dan mengekspresikan kehidupan burung merak.

Tata cara dan gerakan-gerakan dari kehidupan burung merak ini diangkat ke atas pentas melalui tarian yang unik ini.

Ciri tari merak bisa Moms lihat dari pakaian yang digunakan oleh para penarinya, yakni pakaian yang motifnya menggambarkan bentuk dan warna bulu-bulu merak.

Gambaran merak akan semakin jelas dengan mahkota (badong) yang dipasang pada kepala setiap para penarinya.

Selain itu, tarian ini biasa ditarikan secara rampak, tiga penari atau lebih yang masing-masing memerankan merak betina atau merak jantan.

Tarian akan dilakukan dengan diiringi lagu gending, yakni lagu Macan Ucul.

Tari merak pertama kali diciptakan oleh R. Tjetje Somantri pada 1955.

Kemudian, ia ditampilkan dalam acara Konferensi Asia Afrika.

Irawati Durban Ardjo sebagai salah satu murid dari Tjetje Somantri yang kemudian menyempurnakan tarian Merak pada 1965.

Kemudian, koreografinya digunakan sampai sekarang.

Penyempurnaan ini merupakan tugas dari Presiden Soekarno dalam mempersiapkan New York Worlds Fair pada 1965.

Irawati kemudian mengamati gerak gerik burung merak itu sendiri.

Gerakan ini bercerita tentang pesona burung merak jantan yang memiliki rupa yang sangat menarik perhatian hati para merak betina.

Tarian Merak ini memiliki nuansa klasik Sunda baru dengan tambahan unsur lain yang digunakan.

Panduan proses pembuatan tari merak Irawati juga tidak lepas dari karya Tjetje yang sudah lebih dahulu menciptakan gerakan original dari tari merak tersebut.

Baca Juga: Cari Tahu di Sini Asal-usul 7 Tarian Tradisional Jawa Barat

Makna Tari Merak

Seiring perkembangan zaman, tari merak semakin mulai dikenal secara luas.

Tari merak ini tergolong sebagai tari modern atau kontemporer, yang mana setiap gerakannya diciptakan secara bebas dengan kreasi sendiri.

Jadi, tari ini bukan tarian tradisional atau tarian klasik.

Makna tari merak itu adalah kekaguman akan sosok burung merak itu sendiri di alam bebas.

Lebih jelasnya lagi, tari ini diambil dari perilaku burung merak jantan ketika ingin memikat burung merak betina.

Kini, tari merak sudah cukup umum dijadikan hiburan atau sambutan kepada tamu di acara besar.

Bahkan karena keindahan gerakannya, tarian ini mampu menjadi kebanggaan masyarakat Jawa Barat dan Indonesia secara luas.

Umumnya, tari merak ini biasa ditarikan oleh perempuan dengan mengenakan busana yang sangat mewah, estetis, eksotis, serta komposisi kinestetiknya yang sangat sempurna.

Hal ini telah menjadikan Tari Merak Sunda memiliki daya pikat tersendiri untuk siapa pun yang menari dan menontonnya.

Hebatnya lagi, Tari Merak Sunda Kota pada tahun 2020 lalu berhasil mendapatkan penghargaan sebagai salah satu Warisan Budaya Takbenda Indonesia.

Selain menjadi ikon dari Kota Bandung Tari Merak Sunda juga telah menjadi salah satu ikon budaya khas Jawa Barat yang sudah dikenal hingga ke mancanegara.

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat 10 Tarian Tradisional Aceh sebagai Edukasi Anak

Fungsi Tari Merak

Tari merak merupakan salah satu contoh jenis tari kreasi. tari merak berasal dari daerah ... .

Foto: combinesia.web.id

Umumnya, tari merak ditampilkan pada acara penyambutan tamu.

Namun, tarian ini juga bisa menjadi tarian hiburan dan pengisi acara di masyarakat.

Berikut ini adalah beberapa fungsi tari merak, yaitu:

  • Tarian ini adalah salah satu pilihan tari dari Jawa Barat untuk menerima tamu dalam acara pernikahan.
  • Ketika ada sebuah kunjungan dari tamu-tamu penting, semisal dari luar daerah atau bahkan negara lain, tarian ini juga digunakan sebagai penyambutan.
  • Tari merak adalah tarian yang bisa digunakan untuk menyambut rombongan pengantin pria menuju tempat pelaminan.
  • Tarian merak adalah salah satu tarian asli Jawa Barat yang turut mengenalkan Indonesia di dunia internasional.

Baca Juga: Mengenal Kain Tenun Khas Indonesia yang Bernilai Seni Tinggi

Gerakan Tari Merak

Berikut ini beberapa jensi gerakan tari merak yang perlu Moms ketahui:

Galier

Gerakan memutar kepala yang diadaptasi dari gerakan burung merpati saat mereka menoleh.

Gilek

Ini adalah gerakan menggoyangkan kepala dan leher ke kanan dan ke kiri membentuk angka delapan.

Gilek juga merupakan gambaran perilaku burung saat menggelengkan kepala mereka.

Ukel atau mucuk

Ini adalah gerakan memutar tangan.

Selut

Ini adalah gerakan tangan kanan dan kiri ke depan atau atas yang dilakukan secara bergantian.

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat 10 Tarian Tradisional Aceh sebagai Edukasi Anak

Ngoreh

Ini adalah gerakan kaki yang menggaruk-garuk tanah seperti seekor burung yang sedang mencari makanannya berupa biji-bijian atau serangga.

Trisik

Ini adalah gerakan peralihan antara dua gerak pokok dalam susunan tari yang mengandung unsur berkeliling yang dilakukan sambil berjinjit.

Tari merak juga bisa dipentaskan secara individu maupun kelompok.

Selain itu, dalam tari merak terkandung berbagai nilai-nilai mulai dari religi dan juga kehalusan budi.

Selain itu, nilai religi tari merak menggambarkan rasa syukur atas keindahan alam termasuk hadirnya makhluk hidup ciptaan Tuhan.

Nilai kehalusan budi digambarkan dalam gerakan yang terstruktur secara baik, rapi, dan indah oleh para penari.

Itulah berbagai fakta menarik seputar tari merak yang perlu dipahami.

Semoga menjadi informasi yang berguna, ya!

  • https://www.kompas.com/skola/read/2021/03/04/150000369/tari-merak-terinspirasi-dari-keindahan-burung-merak
  • https://www.disbudpar.bandung.go.id/c_home/aac_detail/14
  • https://katadata.co.id/safrezi/berita/618cd1ed992b0/mengenal-sejarah-makna-dan-properti-tari-merak
  • https://rimbakita.com/tari-merak/

Tari merak merupakan salah satu contoh jenis tari kreasi. tari merak berasal dari daerah ... .

Tari merak merupakan salah satu contoh jenis tari kreasi. tari merak berasal dari daerah ... .
Lihat Foto

kebudayaan.upi.edu

Tari Merak berasal dari Jawa Barat. Tari Merak diciptakan untuk seni pertunjukkan

KOMPAS.com - Tari Merak berasal dari Jawa Barat merupakan ciptaan Raden Tjetje Somantri. Tari Merak ini diciptakan untuk seni pertunjukkan.

Tari Merak merupakan jenis tari kreasi baru. Gerakan Tari Merak merupakan imitasi gerak burung merak yang sedang pamer keindahan.

Dikutip dari laman kebudayaan.upi.edu, merak merupakan binatang sebesar ayam yang memiliki bulu halus dan mahkota di kepalanya. Kebiasaan merak selalu mengembangkan bulu ekornya agar menarik burung merak wanita. Sebagaimana diketahui, merak memiliki bulu dengan berbagai gradasi warna, yaitu merah, biru, dan kuning.

Koreografer tari mendesain Tari Merak untuk ditampilkan perempuan. Hal ini atas, pesanan
Bung Karno, Presiden Pertama RI, yang memiliki selera estetis yang tinggi.

Baca juga: Gerakan dan Pola Lantai Tari Merak

Tari Merak biasanya di tarikan oleh tiga penari atau bisa juga lebih, masing-masing memiliki
fungsi betina dan jantan. Tari merak diiringi gending yang berjudul Macan Ucul. Dalam beberapa adegan terkadang waditra bonang dipukul di bagian kayunya dengan keras sehingga terdengar begitu kencang. Suara keras gending ini merupakan bagian dari gerakan sepasang merak yang sedang bermesraaan.

Versi Tari Merak

Tari Merak memiliki beberapa versi. Tari Merak berasal dari Jawa Tengah merupakan ciptaan
seniman tari S. Maridi.

Dikutip dari pariwisatasolo.surakarta.go.id, Tari Merak ini merupakan tari kreasi baru
yang dibawakan penari wanita, baik ditarikan solo atau kelompok.

Seperti halnya Tari Merak berasal dari daerah Jawa Barat, setiap gerakan Tari Merak menggambarkan gambaran tingkah laku merak jantan dalam menembatkan pesonanya kepada merak betina.

Baca juga: Tari Merak, Terinspirasi dari Keindahan Burung Merak

Tari Merak seringkali dipentaskan diberbagai acara, seperti tarian persembahan untuktamu dalam resepsi pernikahan, tarian penyambutan tamu dalam acara ritual, dan tari

untuk memperkenalkan budaya Indonesia di kancah internasional.

Gerakan Tari Merak

Gerakan Tari Merak, yaitu:

  1. Galier, gerakan memutar kepala yang diadaptasi dari gerakan burung merpati menoleh.
  2. Gilek, gerakan menggoyangkan kepala dan leher ke kanan dan ke kiri membentuk angka delapan. Gilek gambaran perilaku burung saat menggelengkan kepala.
  3. Ukel atau mucuk, gerakan memutar tangan
  4. Selut, gerakan tangan kanan dan kiri ke depan atau atas secara bergantian.
  5. Ngoreh, gerakan kaki yang menggaruk-garuk tanah seperti seekor burung yang sedang mencari makan.
  6. Trisik, gerakan peralihan antara dua gerak pokok dalam susunan tari yang mengandung unsur berkeliling sambil berjinjir (Editor: Serafica Gischa)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.