Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

Home » Mapel » Fisika » Gerak Lurus Berubah Beraturan / GLBB Fisika Kelas 10

Gambar di atas menunjukkan terdapat 3 bangung ruang. Daerah A ke B bentuknya berupa segitiga. Daerah B-C bentuknya berupa persegi, daerah C-D bentuknya berupa trapezium. Cara menentukan kecepatan dari titik awal ke waktu 5 sekon adalah dengan cara menghitung luas segitiga A-B + persegi B-C + luas trapezium C-D. 

Tips dan Trik Menyelesaikan Soal GLBB

Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

  1. Tulis semua informasi yang diketahui dari soal dan juga ditanyakan.
  2. Identifikasi ciri-ciri soal tersebut. Apabila bentuknya berupa fungsi maka selesaikan dengan differensial/integral. Apabila soal tersebut berupa bangun ruang maka selesaikan dengan mencari luasan soalnya. Apabila soal tersebut mencari variabel yang tidak diketahui maka dapat digunakan persamaan (1)-persamaan (6).
  3. Apabila soal sukar dipahami, buatlah sketsa soal tersebut agar lebih memudahkan.

Untuk dapat membantu Quipperian memahami materi Soal GLBB, Quipper Blog memberikan soal dan pembahasan dari Quipper Video yang tentunya up to date banget nih untuk persiapan Ujian dan UNBK!

Contoh Soal 1

Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

Kita identifikasi dahulu soal yang pertama. Diketahui variabel seperti percepatan (a), t (5 sekon). Ditanyakan V(t) dan S. maka kita dapat menentukan kecepatan akhirnya menggunakan persamaan (4) dan penentuan jarak tempuhnya menggunakan persamaan (5) dan persamaan (6). Maka pembahasan soal adalah sebagai berikut: 
Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

Contoh Soal 2

Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

Kita analisa soal ke-2. Dari informasi yang ada, diketahui Vo = 20 m/s, V(t) = 5 m/s, dan jarak (s) = 75 m. ditanyakan jarak setelah berhenti. Oleh sebab itu, cara penyelesaiannya dapat menggunakan persamaan (5) dan persamaan (6). Yuk, cek pembahasannya di bawah ini.
Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

Bagaimana Quipperian sudah mulai memahami materi pembelajaran GLBB alias Gerak Lurus Berubah Beraturan? Ternyata mudah, kan! Nah, kalau kamu masih mau belajar lebih dalam lagi mengenai materi Gerak Lurus Berubah Beraturan atau materi lainnya, langsung saja daftarkan diri ke Quipper Video, ya. Di sana kamu akan diajar oleh para tutor kece lewat rangkuman, video, dan latihan soal. Seru banget, kan? So, jangan tunggu-tunggu lagi, buruan klik link-nya!
Sumber:

  • Fahruroji. 2018. Fisika Smart Soal dan Pembahasan. Tangerang : Tira Smart
  • Kanginan, Marthen. 2006. FISIKA untuk SMA/MA kelas X. Jakarta: Penerbit Erlangga
  • Kanginan, Marthen. 2006. Seribu Pena FISIKA. Jakarta: Penerbit Erlangga

Penulis: William Yohanes

Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

Garvin St. Villier/pexels

Gerak linier dibedakan menjadi gerak lurus beraturan dan gerak lurus berubah beraturan.

Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu masih ingat apa yang dimaksud dengan gerak? 

Menurut KBBI, gerak adalah peralihan tempat atau kedudukan, baik hanya sekali maupun berkali-kali. 

Contoh gerak pada benda, yaitu sepeda bergerak karena ada orang yang mengayuhnya. 

Pergerakan benda dipengaruhi oleh banyak hal, salah satunya bentuk lintasan. Kali ini, kita akan belajar tentang benda yang bergerak pada jalur atau lintasan yang lurus. 

Dalam materi gerak lurus atau gerak linier, kita mengenal dua jenis gerak, yaitu gerak lurus beraturan dan gerak lurus berubah beraturan. 

Pada pelajaran IPA kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka Belajar terdapat pertanyaan berbunyi, jelaskan perbedaan gerak lurus beraturan dan gerak lurus berubah beraturan!

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Gerak Lurus Beraturan (GLB)

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, gerak lurus beraturan (GLB) adalah gerak lurus suatu benda dalam satu dimensi spasial dengan kecepatan yang tetap.

Suatu benda dikatakan mengalami gerak lurus beraturan jika lintasan yang ditempuh oleh benda itu berupa garis lurus dan kecepatannya selalu tetap setiap saat.

Gerak lurus beraturan hanya akan mengalami perubahan jarak atau waktu, namun kecepatannya konstan. 

Baca Juga: 4 Faktor yang Memengaruhi Kecepatan Gerak Benda, Ada Apa Saja?

Contoh terjadinya gerak lurus beraturan dalam kehidupan sehari-hari antara lain: 

- Gerak bumi mengitari matahari

- Gerak bulan yang mengitari bumi

- Gerak planet-planet di Tata Surya yang mengitari matahari

- Kereta yang melaju dengan kecepatan tetap

Gerak Lurus Berubah Beraturan

Gerak lurus berubah beraturan (GLBB) adalah gerak linear yang dipercepat dengan laju yang konstan. Benda yang bergerak berubah beraturan dapat dipercepat atau diperlambat. 

Benda dengan kecepatan diperlambat terjadi jika kecepatan suatu benda berkurang dalam selang waktu tertentu

Sedangkan benda dengan kecepatan dipercepat terjadi jika kecepatan suatu benda bertambah dalam selang waktu tertentu.

Gerak lurus berubah beraturan (GLBB) berkaitan dengan percepatan suatu benda. Percepatan adalah besarnya pertambahan kecepatan tiap satuan waktu.

Contoh terjadinya gerak lurus berubah beraturan dalam kehidupan sehari-hari antara lain: 

Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Interaksi Kompetisi dalam Ekosistem?

- Gerakan bola yang dilempar ke atas

- Sepeda yang bergerak di lintasan miring

- Kendaraan yang memperlambat kecepatannya

- Menendang bola secara horizontal

Perbedaan GLB dan GLBB

1. Pada gerak lurus beraturan, kecepatannya konstan. Sedangkan pada gerak lurus berubah beraturan, kecepatannya berubah. 

2. Pada gerak lurus beraturan, tidak terjadi perubahan percepatan. Sedangkan pada gerak lurus berubah beraturan, terjadi percepatan. 

3. Pada gerak lurus beraturan, kecepatan tetap. Sedangkan pada gerak lurus berubah beraturan, percepatan tetap. 

----

Kuis!

Apa itu gerak?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Apa sih perbedaan dari Gerak Lurus Beraturan (GLB) dengan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) itu?

Nah, buat kalian semua yang belum tahu? Nih simak ulasan yang ada dibawah ini.

Pengertian GLB dan GLBB

Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

1. GLB

GLB atau Gerak lurus beraturan yaitu sebagai gerak suatu benda dengan kecepatan tetap. Kecepatan tetap artinya tuh baik besar maupun arahnya selalu tetap.

Contohnya: Sebuah mobil bergerak dengan kecepatan tetap yaitu 70 km/jam. Artinya, mobil tersebut bisa menempuh jarak 70 km dalam waktu 1 jam.

Kalo jarum speedometer di mobil itu tetap menunjukkan 70 km/jam, yang berarti mobil itu bergerak dengan kecepatan konstan. Karena kecepatan benda tetap, maka kata kecepatan bisa diganti dengan kelajuan.

2. GLBB

Gerak lurus berubah beraturan atau GLBB yaitu gerak yang lintasannya adalah garis lurus dan dengan kecepatan yang berubah beraturan.

Gerak lurus berubah beraturan juga bisa diartikan sebagai gerak lurus suatu objek, dimana kecepatannya berubah terhadap waktu karena adanya percepatan yang konstan atau tetap.

Akibat adanya percepatan rumus jarak yang ditempuh gak lagi linier, tetapi menjadi kuadratik.

Percepatan adalah besaran vektor. Dengan itu, buat menyatakan suatu percepatan harus menentukan besar dan arahnya.

Kalo arah percepatan searah dengan gerak benda, maka diberi tanda positif. Kalo pada percepatan berlawanan dengan gerak benda, maka diberi tanda negatif.

Contohnya: Naik sepeda tanpa di kayuh pada jalanan yang dikategorikan menurun. Sepeda akan bergerak semakin lama maka akan semakin cepat.

Perbedaan Ciri – Ciri GLB dengan GLBB

Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

1. GLB 

Suatu benda dikatakan bergerak lurus beraturan, kalo menunjukan sebuah ciri – ciri seperti berikut dibawah ini:

  • Pada lintasan berupa garis lurus atau masih bisa dianggap sebagai lintasan yang lurus.
  • Pada kecepatan benda tetap atau konstan.
  • Tidak Mempunyai percepatan (a = 0).
  • Pada panjang lintasan yang ditempuh sama dengan luas grafik v – vs – t.
  • Pada kecepatan berbanding lurus dengan perpindahan dan berbanding terbalik dengan waktu.

2. GLBB

Berikut dibawah ini ada beberapa ciri – ciri dari sebuah gerak lurus berubah beraturan, diantaranya yaitu:

  • Lintasannya berupa garis lurus atau lintasan yang masih dianggap lurus.
  • Pada kecepatan benda berubah beraturan (naik atau turun).
  • Pada Benda mengalami percepatan tetap (a = konstan).
  • Grafik v – vs – t miring ke atas atau kebawah.

Perbedaan Rumus GLB dengan GLBB

Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

Dibawah ini tabel perbedaan kecepatan dan percepatan pada sebuah GLB dan GLBB.

Nah, dari tabel perbedaan kecepatan dan percepatan diatas, nilai v dan a pada GLB dan GLBB ini berbeda. Jadi, rumus besaran fisika seperti jarak dan kecepatan pada masing – masing jenis gerak itu juga berbeda – beda.

Berikut ini ada rumus – rumus dalam GLB dan GLBB, yang diantaranya sebagai berikut ini.

Rumus GLB, yaitu:

Jarak: St = S0 + a.t

Kecepatan: Vt = S/t

Rumus GLBB, yaitu:

Jarak: ( Vt = v0 + a x t ) Atau, ( S = v0 x t + ½ x a x t2 )

Kecepatan: Vt2 = V02 + 2 x a x s

Keterangan:

  • S0 = Jarak awak saat t = 0 (m)
  • St = Jarak pada saat t detik (m)
  • V0 = Kecepatan awal (m/s)
  • Vt = Kecepatan pada saat t detik (m/s)
  • a = Percepatan (m/s2)
  • t = Waktu (s)

Perbedaan Grafik GLB dengan GLBB

Perbedaan besaran yang dimiliki gerak lurus beraturan dengan gerak lurus berubah beraturan adalah

Grafik GLB dan GLBB ini ada 3 macam, yaitu grafik s-t, grafik v-t dan grafik a-t.

Bahwa, yang membedakan GLB dengan GLBB ini adalah besar kecepatan benda, jadi bentuk grafik geraknya juga berbeda.

Nah, khusus dalam grafik GLBB ada dua jenis gerak, yaitu GLBB dipercepat dan GLBB diperlambat.

1. Grafik Hubungan Jarak Terhadap Waktu (s-t) pada GLB dan GLBB

Kamu pasti tahu, kalo rumus kecepatan adalah jarak yang dibagi waktu (s/t).

Dari gambar diatas, bentuk kurva GLB yaitu garis lurus dimana seiring bertambahnya waktu, jarak yang ditempuh juga akan bertambah secara teratur.

Karena, hal ini mengandung makna kalo kecepatan benda akan selalu konstan atau stabil pada setiap saat/waktu.

Sedangkan, bentuk kurva GLBB yaitu garis lengkung (parabola). Buat gerak lurus berubah beraturan dipercepat, kurvanya berbentuk parabola terbuka keatas.

Ini menunjukkan kalo seiring bertambahnya waktu, jarak yang ditempuh benda tersebut akan semakin bertambah besar, jadi benda tersebut mengalami percepatan.

Nah, buat gerak lurus berubah beraturan diperlambat, model kurvanya berbentuk parabola terbuka kebawah.

Karena, mengindikasikan kalo seiring bertambahnya waktu, jarak yang bisa ditempuh benda tersebut akan semakin menurun, disebabkan benda mengalami perlambatan.

2. Grafik Hubungan Kecepatan Terhadap Waktu (v-t) pada GLB dan GLBB

Coba perhatikan gambar grafik v-t yang ada diatas ini. Pada GLB, bentuk kurva lurus horizontal jadi nilai kecepatan benda akan selalu sama setiap saat.

Pada GLBB dipercepat bentuk kurva linier ke atas yang mengindikasikan kalo sering bertambahnya waktu, maka kecepatan bertambah besar secara teratur.

Pertambahan kecepatan ini, karena adanya percepatan.

Sedangkan pada GLBB diperlambat, bentuk kurva liniernya ke bawah. Karena, mengandung arti kalo seiring pertambahan waktu, maka besar kecepatan benda semakin berkurang secara teratur.

Pengurangan kecepatan ini, karena pengaruh adanya perlambatan.

3. Grafik Hubungan Percepatan Terhadap Waktu (a-t) pada GLB dan GLBB

Percepatan adalah besaran vektor jadi selain mempunyai nilai, percepatan juga mempunyai sebuah arah.

Pada GLB, percepatannya adalah nol jadi bentuk kurvanya lurus horizontal dan berhimpit dengan sumbu waktu (positif) yang menunjukkan kalo nilai percepatan pada GLB selalu nol.

Kalo buat GLBB dipercepat, kurvanya berbentuk lurus horizontal dan berada pada sumbu percepatan (positif), hal ini menunjukkan kalo pada GLBB dipercepat benda mengalami percepatan yang berharga positif (+a).

Sedangkan pada GLBB diperlambat, kurvanya ada pada sumbu percepatan (negatif) yang berarti kalo pada GLBB dipercepat benda mengalami percepatan yang berharga negatif (-a) yang disebut dengan perlambatan.

Yey! Sekarang, kamu jadi udah tahu perbedaan antara GLB dengan GLBB itu sendiri. Jangan lupa share dong! 😀

Originally posted 2020-03-13 21:24:37.