Jelaskan yang dimaksud benda padat bentuknya selalu tetap

Sarah Nafisah Rabu, 28 April 2021 | 10:00 WIB

Sifat-Sifat Benda: Benda Padat, Benda Cair, dan Benda Gas. (Photo by Jill Burrow from Pexels)

Bobo.id - Benda bisa dibagi menjadi tiga, yaitu benda padat, benda cair, dan benda gas. Sifat-sifat benda pun berbeda.

Apakah kamu sudah tahu sifat benda padat, sifat benda cair, dan sifat benda gas? Kalau belum, coba simak penjelasannya berikut ini, yuk!

Baca Juga: Contoh Penerapan Sifat-Sifat Cahaya dalam Kehidupan Sehari-hari

1. Sifat Benda Padat

Ada banyak benda padat di sekitar kita, misalnya pensil, buku, televisi, lemari, dan masih banyak lagi.

Semua benda yang disebutkan tadi adalah benda padat. Itu bisa dibuktikan karena bentuk dan ukuran benda-benda itu tidak berubah.

Sifat benda padat dibedakan menjadi empat macam yaitu:

a. Bentuk dan ukurannya tidak berubah

b. Memiliki permukaan (halus atau kasar)

c. Memiliki warna

Page 2

Page 3

Photo by Jill Burrow from Pexels

Sifat-Sifat Benda: Benda Padat, Benda Cair, dan Benda Gas.

Bobo.id - Benda bisa dibagi menjadi tiga, yaitu benda padat, benda cair, dan benda gas. Sifat-sifat benda pun berbeda.

Apakah kamu sudah tahu sifat benda padat, sifat benda cair, dan sifat benda gas? Kalau belum, coba simak penjelasannya berikut ini, yuk!

Baca Juga: Contoh Penerapan Sifat-Sifat Cahaya dalam Kehidupan Sehari-hari

1. Sifat Benda Padat

Ada banyak benda padat di sekitar kita, misalnya pensil, buku, televisi, lemari, dan masih banyak lagi.

Semua benda yang disebutkan tadi adalah benda padat. Itu bisa dibuktikan karena bentuk dan ukuran benda-benda itu tidak berubah.

Sifat benda padat dibedakan menjadi empat macam yaitu:

a. Bentuk dan ukurannya tidak berubah

b. Memiliki permukaan (halus atau kasar)

c. Memiliki warna

Rahwiku Mahanani Selasa, 29 Desember 2020 | 12:35 WIB

GridKids.id - Siapa yang sudah tahu apa saja sifat-sifat benda, nih?

Seperti yang kita ketahui, di sekitar kita ini ada banyak sekali jenis benda, Kids.

Nah, setiap benda tersebut memiliki sifat yang berbeda-beda.

Baca Juga: Sifat-Sifat Bayangan pada Cermin, Materi X-Sains: Bunyi dan Cahaya, Belajar dari Rumah TVRI

Baca Juga: Sifat-Sifat Cahaya dan Contohnya, Materi X-Sains: Bunyi dan Cahaya, Belajar dari Rumah TVRI

Kalau berdasarkan wujudnya, benda bisa dikelompokkan menjadi tiga, yakni benda padat, benda cair, dan benda gas.

Kita bahas sifat-sifat benda padat, benda cair, dan benda gas tersebut, yuk!

Suara.com - Kita semua sadar bahwa setiap benda yang ada di muka bumi memiliki beragam bentuk, mulai dari padat, cait hingga gas. Setiap benda tersebut tentunya memiliki karakteristik dan ciri-ciri masing-masing. Nah, lalu apa saja sifat benda padat?

Mungkin sebagian dari kita banyak yang tidak sadar bahwa benda-benda tersebut termasuk dalam yang sering kita jumpai setiap harinya, termasuk benda padat. Menurut KBBI, benda padat adalah benda (barang) yang wujudnya padat dan mempunyai bentuk tertentu (seperti batu, besi dan kayu).

Pada kesempatan ini kami akan mengulas tentang sifat benda padat lengkap dengan ciri dan contohnya, mari simak!

Definsi Benda Padat

Baca Juga: Sifat Benda Gas, Lengkap dengan Ciri-ciri dan Contohnya

Sebelum kita membahas tentang sifat benda padat beserta ciri dan contohnya, terlebih dahulu kita akan membahas apa yang dimaksud dari benda padat itu sendiri. Mudahnya kita dapat mendefinisikan benda padat sebagai wujud benda yang memiliki bentuk tertentu dengan massa dan menempati sebuah ruang atau berada pada volume tertentu.

Sifat benda padat yang paling jelas adalah memiliki bentuk dan ukuran yang tetap sebelum akhirnya diberi tindakan untuk melakukan perubahan. Benda padat juga memiliki daya tarik antara molekul yang sangat kuat sehingga bentuk benda padat ini bisa memiliki volume yang tetap dengan kerapatan molekul yang besar.

Sifat Benda Padat

Seperti yang kita ketahui bahwa setiap benda yang terdapat di sekitar kita memiliki besaran ukuran dan volume beserta sifat yang berbeda-beda. Berikut adalah sifat benda padat yang perlu anda ketahui:

  1. Memiliki Volume Tetap
  2. Bentuk yang Tetap
  3. Memiliki Massa
  4. Tidak Dapat Dimampatkan
  5. Dapat Diubah Bentuk dengan Cara Tertentu
  6. Tidak Dapat Mengalir

Ciri-ciri Benda Padat

Baca Juga: Sifat Benda Padat: Ciri dan Perubahannya

Adapun ciri-ciri benda padat adalah sebagai berikut:

  1. Bentuk benda padat tidak akan berubah meskipun dipindah-pindahkan dari wadah satu ke wadah yang lain
  2. Ukuran benda padat tidak akan berubah meskipun dipindah-pindah dari wadah satu ke wadah yang lain
  3. Volumenya tetap dalam kondisi tertentu secara konsisten
  4. Massa jenis atau kerapatan benda padat relatif tinggi

Perubahan pada Benda Padat dan Contohnya

Sama halnya dengan jenis-jenis benda yang lain, benda padatpun juga dapat mengalami perubahan wujud. Perubahan pada benda padat dapat berupa perubahan bentuk dan wujud yang bisa diikuti dengan perubahan warna dan bau dari benda padat tersebut. Artinya dalam perubahan bentuk dan wujud pasti akan diikuti dengan perubahan warna dan bau pada benda padat tersebut.

Perubahan Bentuk Benda Padat

Perubahan pertama ini dapat kita artikan sebagai bentuk perubahan bentuk dari sebuah benda padat menjadi benda padat lainnya, artinya benda tersebut hanya mengalami perubahan bentuk. Berikut adalah beberapa contoh benda padat yang mengalami perubahan bentuk:

  • Kertas termasuk dalam bentuk benda padat yang merupakan hasil perubahan benda padat, yakni kayu yang dimasak menjadi bubur kertas atau pulp. Bahan kertas tersebut kemudian akan mengalami beberapa proses penyaringan sampai terbentuklah kertas yang bisa kita gunakan untuk menulis.
  • Plastik termasuk dalam benda padat karena memiliki massa jenis atau kerapatan molekul yang tinggi dan memiliki sifat yang lentur, sedikit kuat, dan licin. Plastik yang mengalami proses pemanasan akan berubah menjadi bentuk benda yang beragam, seperti ember, baskom, kursi, meja, lemari, piring, gelas, dan berbagai benda bahan plastis lainnya.

Perubahan Wujud Benda Padat

Benda padat - ilustrasi kapur barus, kamper

Perubahan wujud adalah perubahan pada benda padat yang tidak hanya bentuknya saja yang berbeda melainkan wujudnya juga berubah. Berikut adalah contoh perubahan wujud pada benda padat:

  • Kapur barus termasuk dalam benda padat yang bisa mengalami perubahan wujud jika kapur letakan di ruang terbuka maka semakin lama akan habis. Kapur barus itu bukan hilang namun mengalami perubahan wujud dari benda padat menjadi gas karena menyublim ke udara.
  • Margarin termasuk dalam benda padat meskipun memiliki bentuk yang lebih lunak. Benda ini jika mengalami proses pemanasan maka akan berubah wujud menjadi lebih cair.

Demikian adalah ulasan tentang sifat benda padat lengkap dengan ciri-ciri dan contohnya, semoga dapat memberikan wawasan pengetahuan umum baru untuk anda.

Kontributor : Dhea Alif Fatikha

Sifat benda padat menjadi informasi yang penting untuk kamu pahami. Mengapa penting untuk dipahami dan diketahui? Karena sifat benda padat ada di sekitar kamu. Informasi juga berguna untuk menambah wawasan kamu. Jadi apa sifat benda padat dan juga berbagai informasi mendukung lainnya? Simak penjelasan selengkapnya dari Kelas Pintar di bawah ini.

Memahami Sifat Benda Padat

Di dalam dunia terdapat beberapa wujud benda, yaitu padat, cair, dan gas. Setiap wujud benda ini memiliki ciri-ciri dan sifat berbeda-beda. Kali ini, kita fokus pada benda padat saja.

Benda padat memiliki sifat yang membuat bentuk serta ukuran selalu tetap. Jika benda padat diletakkan di dalam sebuah wadah, hasilnya adalah benda padat tidak mengikuti bentuk dari wadah tersebut.

Walaupun terkesan keras dan kuat, benda padat dapat berubah bentuk ketika terpengaruh suhu tertentu. Contoh benda padat yang dapat berubah bentuk adalah coklat ketika dicairkan, kapur barus menguap menjadi gas, hingga air dimasukkan ke dalam kulkas sehingga membeku.

Baca Juga: Mengenal Karakteristik Benda Dalam Kehidupan Sehari-hari

Jika kamu berpikir bahwa benda padat memiliki berat yang cukup besar, sebenarnya salah. Ada beberapa benda padat yang memiliki sifat keras dan kaku, tetapi juga ada yang bersifat ringan seperti kapas. Kemudian ada benda padat yang lentur dan lunak, seperti karet dan busa.

Pada dasarnya, benda padat memiliki volume dan massa yang tetap. Walaupun begitu, massa dan volume benda padat dapat diubah dengan beberapa cara. Salah satu caranya adalah dipotong.

Ciri-ciri Benda Padat

Ada beberapa ciri-ciri benda padat yang patut kamu ketahui dan pahami. Ciri-ciri menjadi penggambaran nyata bagaimana benda padat ini terbentuk:

  • Ukuran benda padat tidak akan berubah walaupun dipindahkan ke berbagai wadah.
  • Bentuk benda padat tidak akan berubah walaupun dipindahkan ke berbagai wadah.
  • Massa jenis/kerapatan dari benda padat relatif tinggi.
  • Volume benda padat tetap.

Baca Juga: Jenis-Jenis Benda Berdasarkan Interaksinya dengan Cahaya

Perubahan Benda Padat

Perubahan dalam benda padat terdiri dari dua jenis, yakni pada bentuk dan wujudnya.

Perubahan pada bentuk

  • Tanah liat menjadi piring, gelas, guci, dan lainnya.
  • Kayu menjadi kursi, lemari, meja, dan sebagainya.
  • Kaca menjadi vas bunga, akuarium, hingga gelas.

Perubahan pada wujud

  • Es krim dapat mencair ketika diletakkan di tempat terbuka.
  • Mentega yang dipanaskan menjadi cair.
  • Air dimasukkan ke dalam kulkas sehingga membeku menjadi es batu.

Contoh Benda Padat

Jika memperhatikan benda-benda yang ada di sekitar kamu, akan terlihat berbagai macam benda padat. Ada beberapa contoh dari benda padat dan fungsinya di bawah ini:

  • Genting untuk atap rumah.
  • Batu bata untuk membangun tembok.
  • Kasur untuk tempat tidur.
  • Sapu untuk membersihkan ruangan.
  • Meja untuk meletakkan berbagai hal.
  • Lemari untuk menyimpan pakaian.
  • Panci untuk memasak air.
  • Kompor untuk memasak.
  • Gelas untuk tempat minum.
  • Piring untuk tempat makanan.

Baca Juga : Bagaimana Mata Bisa Melihat Benda?

Itulah informasi mengenai sifat benda padat beserta jenisnya yang bermanfaat untuk kamu. Selain informasi ini, kamu bisa mempelajari informasi menarik lainnya bersama bimbel online Kelas Pintar. Ayo dapatkan akses produk SOAL yang berisi soal latihan ujian untuk digunakan dalam memahami sudah seberapa jauh pemahaman kamu dengan berbagai macam soal di dalamnya. Kemudian ada juga fitur TANYA dengan dukungan para guru profesional yang siap untuk menjawab berbagai pertanyaan dari kamu mengenai soal dan materi yang belum dikuasai secara gratis. Menarik, bukan?

Jadi tunggu apalagi? Ayo belajar di Kelas Pintar sekarang juga!

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA