Sebutkan macam macam perpaduan warna dan jelaskan pengertiannya

Tuesday, 25 October 2016 Edit


Jenis-jenis kombinasi warna dalam lingkaran warna berdasar komponen penyusunnya, terdiri atas beberapa bagian yaitu:

     a. Warna Primer, adalah warna dasar atau warna pokok dalam lingkaran warna yang tidak dapat diperoleh dari campuran warna lain. Warna primer terdiri dari 3 warna dasar yaitu Red, Yellow, Blue atau dalam bahasa Indonesia Merah, Kuning dan Biru. Dalam dunia desain grafis dikenal sebagai warna pigmen.

     b. Warna Sekunder, adalah warna yang diperoleh dari campuran dua warna primer dengan perbandingan yang sama. Warna sekunder terdiri dari Ungu (pencampuran warna merah dan biru), Orange/jingga (pencampuran warna merah dan kuning), Hijau (pencampuran warna biru dan kuning).

     c. Warna Tertier, adalah warna yang merupakan hasil pencampuran antara warna primer dan sekunder disebelahnya dengan perbandingan yang sama.berikut ini adalah contoh pencampuran warna primer dan sekunder yang menghasilkan warna tertier :

-  Kuning + Orange = kuning orange (golden yellow)

-  Merah + Orange = merah orange (burnt orange)

-  Kuning + Hijau  = kuning hijau (lime green)

-  Biru + Hijau = biru hijau (turquoise)

-  Biru + Ungu = biru ungu (indigo)

-  Merah + Ungu = merah ungu (crimson)

     d. Warna Analogus, adalah deretan warna yang letaknya berdampingan dalam lingkaran warna.

     e. Warna Kontras atau Komplementer, adalah warna yang berkesan berlawanan satu dengan lainnya. Warna kontras bisa didapatkan dari warna yang berseberangan (memotong titik tengah segitiga) terdiri atas warna primer dan warna sekunder. Tetapi tidak menutup kemungkinan pula membentuk kontras warna dengan mengolah nilai atau kemurnian warna.

f.   f.  Warna Netral, adalah hasil pencampuran dari warna primer, warna sekunder dan warna tersier.

     g. Warna Hangat (warm color), adalah kelompok warna dalam rentang setengah lingkaran di dalam lingkaran warna mulai dari merah hingga kuning. Warna ini menjadi simbol riang, semangat, marah, dsb. Warna hangat mengesankan jarak yang dekat.

     h. Warna Dingin (cool color), adalah kelompok warna dalam rentang setengah lingkaran di dalam lingkaran warna mulai dari hijau hingga ungu. Warna ini menjadi simbol kelembutan, sejuk, nyaman, dsb. Warna dingin mengesankan jarak yang jauh.


Sedangkan menurut proses pencampuran warna pada peralatan/perangkat, warna dibedakan menjadi :

Warna Additive adalah pencampuran warna primer yang bersumber pada cahaya terdiri atas red, green, blue. Oleh karena komponen warna Additive terdiri dari Red, Green dan Blue, maka konsep warna tersebut dikenal dengan istilah RGB. Warna Additive dipergunakan untuk karya visual yang ditampilkan secara elektronik seperti display pada televisi, monitor misalnya desain web, maupun slide show.

Warna Subtractive adalah warna sekunder dari warna Additive. Perbedaannya adalah pada material pembentuknya, warna additive dibetuk dari cahaya sedangkan warna subtractive dibentuk dari pigmen warna contohnya tinta cetak. Warna subtractive terdiri dari Cyan, Magenta dan Yellow. Oleh karena komponen warna subtractive terdiri dari Cyan (C), Magenta (M), Yellow (Y) dan Black/Key (K) maka konsep warna tersebut dikenal dengan istilah CMYK. Warna CMYK kita temukan pada industri percetakan offset atau printing maupun printer komputer yang dihasilkan dari kombinasi tinta.

Warna merupakan fenomena yang terjadi karena adanya tiga unsur cahaya, objek dan pengamat (observer). Warna dapat di definisikan secara objektif/fisik sebagai sifat cahaya yang dipancarkan, atau secara subyektif/psikologis merupakan bagian dari pengalaman indera penglihatan. Proses terlihatnya warna adalah dikarenakan adanya cahaya yang menimpa suatu benda, dan benda tersebut menyerap dan memantulkan cahaya sampai ke mata kita sehingga terlihatlah warna.

Pengetahuan tentang warna merupakan suatu hal yang sangat penting untuk diperhatikan bagi setiap individu yang bekerja di bidang prepress khususnya desain. Sebelum menentukan warna yang sesuai dalam mendesain, alangkah baiknya jika kita mengenal dahulu lingkaran warna (color wheel).

SeputarIlmu.Com – Hallo para pencari ilmu, jumpa kembali dalam artikel di seputarilmu.com. Kali ini akan membahas mengenai Warna.

Ada yang sudah mengenal atau pernah mendengar mengenai istilah Warna? Simak penjelasan terlengkapnnya di bawah ini.

Pengertian Warna

Warna merupakan salah satu spektrum tertentu yang terdapat di dalam suatu cahaya sempurna (berwarna putih). Identitas suatu warna ditentukan oleh panjang gelombang dari cahaya tersebut.

Contohnya warna biru memiliki panjang gelombang sekitar 460 nanometer. Sedangkan panjang gelombang warna yang bisa ditangkap oleh mata manusia diantara 380 hingga 780 nanometer.

Istilah – Istilah Warna

  • Warna Netral – Salah satu warna hitam dan warna putih. Warna netral digunakan untuk memudakan warna (membuat warna lebih terang) ataupun menuakan warna (membuat warna menjadi lebih gelap).
  • Hue – Berbagai macam-macam warna dalam satu jenis warna. Seperti merah darah, merah muda, merah terang, merah rose, merah hati, merah jingga, dan lain-lain.
  • Value (Gelap Terang) – Suatu tingkat gelap terangnya suatu warna. Warna yang paling terang adalah warna putih dan warna yang paling gelap adalah warna hitam. Semakin terang warnanya, maka semakin tinggi valuenya.
  • Intensity (Intensitas Warna) – Sebuah tingkat kecerahan atau tingkat kemuraman suatu warna. Warna cerah merupakan warna yang cerah bersinar, sedangkan warna muram merupakan warna yang kusam atau tak bersinar.
  • Contrast (Kontras) – Perbedaan yang dimiliki dua jenis warna atau lebih, yang masing-masing warna berbeda hue-nya.
  • Complement (Komplementer) – Dua jenis warna yang posisinya saling berhadapan dalam lingkaran warna. Contohnya seperti warna merah dan warna hijau, warna biru dan warna jingga, warna kuning dan warna ungu.
  • Monochrome (Monokrom) – Berbagai warna yang memiliki hue yang sama atau warna sejenis. Contoh warna yang memiliki kesamaan hue adalah warna merah yang terdiri dari warna merah hitam, merah coklat, merah muda, merah jambu, dan lain sebagainya.
  • Monotone (Monoton) – Beberapa warna yang memiliki nuansa yang sama (senada). Contohnya seperti warna coklat, warna hijau tua, dan biru tua yang dikatakan sebagai warna senada karena sama-sama berwarna gelap.
  • Analog (Bertetangga atau Berdekatan) – Serangkaian warna yang tidak kontras dan tidak komplementer. Seperti warna biru yang berdekatan dengan warna merah atau ungu.

Psikologi Warna

  • Warna Merah – Keberanian, Kekuatan, Energi, Gairah, Semangat, Nafsu dan Adrenalin
  • Warna Hijau – Kesuburan, Kesegaran, Kedamaian dan Keseimbangan
  • Warna Orange – Kehangatan, Kenyamanan, Keceriaan
  • Warna Kuning – Ceria, Bahagia, Energik dan Optimis
  • Warna Biru – Stabil, Kecerdasan, Rasa Percaya Diri
  • Warna Ungu – Keaakraban dan Rasa Aman
  • Warna Hitam – Hampa, Duka dan Misterius
  • Warna Putih – Bersih, Suci, Ringan dan Kebebasan
  • Warna Coklat – Keakraban dan Rasa Aman
  • Abu – Abu – Keseriusan, Kestabilan, Kemandirian dan Tanggung Jawab
  • Warna Emas – Prestasi, Kesuksesan, Kemewahan, Kemenangan dan Kemakmuran
  • Tosca – Ketenangan dan Kesabaran
  • Warna Magenta – Keseimbangan Fisik, Mental, Spiritual dan Emosional

Jenis-Jenis Warna

1. Warna Primer

Warna primer merupakan salah satu warna pokok atau pertama yang pembentukannya tidak disertai dengan warna yang lain.

Warna ini digunakan sebagai bahan campuran pokok sehingga menghasilkan warna warna lain.

Adapun warna primer yaitu:

  • Merah (Magenta) yakni merah semu ungu.
  • Biru (Cyan) yakni biru semu hijau.
  • Kuning (Yellow)

Dan warna warna primer diatas sering disingkat CMY (Cyan, Magenta, Yellow) dalam dunia percetakan.

2. Warna Sekunder

Warna sekunder yaitu segala warna yang dihasilkan dari pencampuran dua warna primer. Misalanya warna merah di campur warna kuning maka akan menjadi warna Orenge (Skunder).

Jenis – Jenis Warna Sekunder

  • Orange atau Jingga – Suatu hasil campuran merah dengan kuning.
  • Hijau – Sebuah warna hasil campuran kuning dengan biru.
  • Ungu atau Violet – Salah satu warna hasil dari campuran biru dengan merah.

3. Warna Intermediate

Warna intermediate ialah sebuah warna pada lingkaran warna yang letaknya diantara warna primer dan warna sekunder.

Jenis – Jenis Warna Intermediet

  • Merah Violet (Red Violet) yakni salah satu warna yang letaknya diantara merah dan violet/ungu.
  • Merah Jingga (Red Orange) ialah sebuah warna yang letaknya diantara merah dan jingga.
  • Kuning Jingga (Yellow Orange) yaitu suatu warna yang letaknya diantara kuning dan jingga.
  • Kuning Hijau (Yellow Green) merupakan beberapa warna yang letaknya diantara kuning dengan hijau.
  • Biru Hijau (Blue Green) adalah warna yang letaknya diantara biru dan hijau.
  • Biru Violet (Blue Violet) sebagai warna yang letaknya diantara biru dan violet atau ungu.

4. Warna Tersier

Warna tersier yakni berbagai warna yang berasal dari pencampuran antara warna primer dengan warna sekunder.

Jenis – Jenis Warna Tersier

  • Coklat Merah merupakan warna yang dihasilkan dari campuran warna merah dengan warna hijau.
  • Coklat Kuning merupakan warna yang dihasilkan dari campuran warna kuning dengan warna ungu.
  • Coklat Biru merupakan warna yang dihasilkan dari campuran warna biru dengan warna jingga atau orange.

5. Warna Kuarter

Warna kuarter adalah suatu warna yang berasal dari campuran 2 warna tersier.

Jenis – Jenis Warna Kuarter

  • Coklat Jingga yaitu sebuah warna yang berasal dari campuran merah tersier dengan warna kuning tersier.
  • Coklat Ungu merupakan salah satu warna yang berasal dari campuran biru tersier dengan warna merah tersier.
  • Coklat Hijau ialah suatu warna yang berasal dari campuran kuning tersier dengan warna biru tersier.

Demikianlah penjelasan terlengkap mengenai √ Warna : Pengertian, Istilah, Psikologi & Jenis Terlengkap. Semoga bermanfaat dan bisa menambah ilmu pengetahuan bagi para pencari ilmu. Terima Kasih.

Baca Juga Artikel Lainnya :

  • Seni Adalah
  • Nirmana Adalah
  • Desain Adalah
  • Tipografi Adalah
  • Sketsa Adalah

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA