Cara melihat trending di youtube

Youtube saat ini bisa diibaratkan sebagai sosial media. Banyak hal-hal viral yang dapat kita temukan di Youtube dengan mudah.

Agar tidak ketinggalan berita, tentunya kita ingin mengetahui apa saja konten yang sedang ramai dibicarakan orang.

Nah untuk kamu yang penasaran juga, kamu bisa menlihat konten-konten trending di Youtube dengan mudah.

Untuk cara melihat konten trending di Youtube, kita bagi menjadi tiga cara. Yaitu melalui PC, HP dan tips tambahan jika kamu ingin mengetahui konten trending dari negara lain.

Kamu cukup sesuaikan biasa menggunakan Youtube melalui perangkat apa dan ingin melihat trending Indonesia atau luar negeri. Berikut caranya:

Setiap beberapa waktu, Youtube mengubah tata letak menu trending, sehingga kadang kamu harus mencarinya kembali.

Nah jika kamu sudah melakukan update Youtube di HP ke versi terbaru, dan ingin mencari menu trending tersebut, tenang saja, caranya mudah.

Berikut langkah-langkah melihat trending Youtube di HP:

  1. Pertama buka terlebih dulu aplikasi Youtube di HP yang kamu pakai.
  2. Selanjutnya silahkan kamu ketuk menu Eksplorasi di bagian atas atau di bagian bawah (tergantung dari perangkat yang kamu pakai).
Cara melihat trending di youtube
  1. Lalu pada kolom Trending, kamu bisa ketuk menunya.
Cara melihat trending di youtube
  1. Sekarang kamu sudah bisa melihat konten-konten trending yang ada di Youtube.
Cara melihat trending di youtube
  1. Trending Youtube juga tersedia di beberapa kategori. Kamu bisa ketuk Musik, Game, Film untuk melihat konten trending berdasarkan kategori.
Cara melihat trending di youtube

Kategori Sekarang merupakan halaman trending untuk konten secara umum. Urutannya dari atas ke bawah. Semakin atas, maka konten tersebut akan sedang semakin ramai juga dibicarakan oleh banyak orang.

Selanjutnya kita bisa melihat trending Youtube di PC maupun laptop. Pada dasarnya secara langkah-langkah kurang lebih mirip seperti sebelumnya.

Hanya saja karena Youtube PC atau laptop dibuka lewat browser, tampilannya agak beda dan harus kamu sesuaikan.

Berikut cara melihat trending Youtube di PC:

  1. Pertama buka terlebih dahulu situs Youtube di PC atau laptop kamu.
  2. Selanjutnya kamu bisa klik menu Eksplorasi pada bagian kiri.
Cara melihat trending di youtube
  1. Cek bagian atas, kamu bisa klik menu Trending untuk melihat konten trending.
Cara melihat trending di youtube
  1. Sekarang semua konten trending yang ada di Youtube akan muncul dan bisa kamu lihat.
Cara melihat trending di youtube
  1. Sama seperti di HP sebelumnya, kamu bisa klik Musik / Game / Film jika ingin melihat konten trending di kategori tertentu.
Cara melihat trending di youtube

Trending di Youtube itu berbeda-beda di setiap negara. Contohnya kamu di Indonesia melihat beragam konten trending.

Nah, di negara lain konten-konten trending isinya akan 100% berbeda. Kecuali jika memang ada suatu konten yang sedang trending secara internasional.

Namun kamu tetap bisa mengetahui daftar konten trending di negara lain, meskipun kamu tidak tinggal di negara tersebut. Caranya seperti berikut ini:

  1. Pertama buka Youtube terlebih dahulu di HP, PC atau laptop kamu.
  2. Kalau sudah, klik icon di bagian kanan atas, lalu pilih opsi Lokasi.
Cara melihat trending di youtube
  1. Di sini kamu akan diberikan banyak pilihan lokasi. Silahkan pilih di negara yang kamu inginkan.
Cara melihat trending di youtube
  1. Kalau sudah, buka menu trending lagi. Maka kamu akan melihat daftar konten berdasarkan negara yang kamu atur sebelumnya.
Cara melihat trending di youtube

Jika kamu ingin mengembalikannya seperti semula, kamu cukup ulangi kembali langkah-langkah yang sudah dijelaskan sebelumnya.


Itulah cara-cara yang dapat kamu lakukan untuk melihat konten-konten yang sedang trending di Youtube.

Dengan ini kamu bisa mengetahui konten apa saja yang sedang ramai dibicarakan oleh banyak orang. Jika kamu ada pertanyaan, silahkan langsung saja kirim ke komentar.

Cara Melihat Trending Youtube di PC.
Buka terlebih dahulu Youtube melalui Browser yang ada di pc atau laptop anda..
Disini nanti anda bisa melihat pada bagian kanan terdapat trending. langsung saja untuk klik..
Dengan begitu secara otomatis anda bisa melihat trending Youtube yang anda inginkan..
Cara Melihat Trending Topik Internet Menggunakan Google Trends.
Google Trends Indonesia..
Trending Topic Now..
Trends Pencarian YouTube..
Pilihan Topik..
Untuk mencapai keseimbangan tersebut, Trending mempertimbangkan berbagai sinyal, termasuk (namun tidak terbatas pada): Jumlah penayangan. Seberapa cepat video menghasilkan penayangan (dengan kata lain, “temperatur”) Sumber asal penayangan, termasuk dari luar YouTube.
trending adalah gaya atau trend yang banyak bermunculan atau banyak dicari di perbincangkan sehingga menimbulkan topic pembahasan di sekitar.