Bagian terkecil dari worksheet yang merupakan pertemuan antara baris ( row ) dan kolom ( couloumn )

Tag Archives: Bagian-bagian Excel 2007

  1. March 21, 2013 by ilhamzen09

    Pengenalan Dasar Excel: Apa itu Excel Microsoft office excel atau yang sering disingkat excel adalah sebuah program aplikasi berbentuk lembar …
    Continue reading

Hallo semuanya, kali ini BatasKetik akan sharing terkait pengertian row, column, cell dan range di Excel. Dengan mempelajari ini, diharapkan rekan-rekan semua dapat mengetahui perbedaan dari row,column, cell dan range di excel.

Bagi Anda yang merupakan seorang ahli administrasi tentu sudah terbiasa dengan yang namanya Microsoft Excel. Aplikasi ini memang sangat mumpuni di bidang pengadimistrasian terutama berbau tabel dan angka.

Namun, bagi Anda yang baru belajar Excel, dan membaca tebaran tutorial di Internet. Pasti bingung dengan istilah-istilah yang ada di Excel. Sedangkan yang Anda lihat ketika baru membuka Excel adalah lembaran dengan banyak kotak saja.

Nah, biar tidak bingung yuk kita bahas satu per satu.

Apa Pengertian Row ?

Kalau kita terjemahkan maka pengertian Row adalah baris. Sehingga, pengertian baris adalah bagian dari worksheet yang bentuknya melintang secara horizontal (ke samping). Baris pada Excel diberi tanda dengan angka. Untuk Microsoft Excel 2016 sendiri, total jumlah baris yang disediakan adalah 1.048.576.

Berikut contoh dari baris :

Bagian terkecil dari worksheet yang merupakan pertemuan antara baris ( row ) dan kolom ( couloumn )

Apa yang dimaksud dengan Column ?

Kalau kita terjemahkan, maka pengertian dari Column adalah kolom. Sehingga pengertian Column adalah bagian dari Worksheet yang bentuknya melintang vertikal (ke atas). Kolom pada Excel diberi tanda dengan huruf Alphabet. Contoh A,B,C dan seterusnya hingga XFD. Untuk Excel 2016 sendiri, jumlah kolom yang sediakan adalah sebanyak 16.384

Berikut contoh dari column :

Bagian terkecil dari worksheet yang merupakan pertemuan antara baris ( row ) dan kolom ( couloumn )

Apa yang dimaksud dengan sel (cell) dalam excel ?

Pengertian Cell adalah sebuah kotak yang dimana menjadi titik temu dari row dan column. Sehingga, cell dapat dikatakan sebagai kotak yang menjadi pertemuan antara baris dan kolom.

Cell dalam Excel diberikan nama atau alamat sesuai dengan nama kolom dan nomor barisnya. Contoh, kotak yang menjadi pertemuan antara kolom B dan baris nomor 3 disebut dengan Sel B3. Untuk contoh lainnya, berikut ini yang merupakan alamat sel, yaitu :

  1. B27 = Kolom B dengan baris ke 27
  2. A17 = Kolom A dengan baris ke 17
  3. C4 = Kolom C dengan baris ke 4

Gimana ? Paham yaa ? Mudah-mudahan paham. Hehe

Nah, nama atau alamat cell yang sedang aktif atau yang sedang kita pilih biasanya bisa rekan-rekan lihat pada bagian sebelah kiri dari formula bar. Kotak tersebut dinamakan juga dengan namebox. Contohnya, Anda bisa melihat gambar di bawah ini :

Bagian terkecil dari worksheet yang merupakan pertemuan antara baris ( row ) dan kolom ( couloumn )

Apa yang dimaksud dengan Range dalam excel?

Range bila kita terjemahkan maka berarti rentang. Pengertian range adalah gabungan dari beberapa kolom atau baris. Kumpulan dari beberapa cell disebut juga dengan Range.

Sel yang tergabung disini dapat berupa sel dalam satu baris atau satu kolom, atau bahkan beberapa baris dan kolom. Contohnya :

  1. A1:C1 => contoh range satu baris
Bagian terkecil dari worksheet yang merupakan pertemuan antara baris ( row ) dan kolom ( couloumn )
  1. B1:B7 => contoh range satu kolom
Bagian terkecil dari worksheet yang merupakan pertemuan antara baris ( row ) dan kolom ( couloumn )
  1. A1:C7 => contoh range beberapa kolom dan baris.
Bagian terkecil dari worksheet yang merupakan pertemuan antara baris ( row ) dan kolom ( couloumn )

Sebuah cell atau range pada Excel bisa kita berikan nama tertentu. Nama dari cell atau range dapat kita atur sesuai dengan kebutuhan kita. Hal tersebut bertujuan agar cell atau range dapat dengan mudah kita ingat. Cara mengganti nama range pada Excel akan BatasKetik bahas pada postingan selanjutnya.

Demikian pembahasan mengenai pengertian row, column, cell dan range di Excel yang dapat BatasKetik bagikan kepada rekan – rekan semua. Semoga bermanfaat bagi rekan – rekan semua yang sedang mempelajari Excel.

Silahkan subscribe halaman BatasKetik agar tidak ketinggalan informasi terbaru dari BatasKetik. Share ke teman-teman yang lainnya jika halaman ini bermanfaat. Terima kasih telah berkunjung ke BatasKetik.

Ilustrasi perbedaan kolom dan baris, sumber foto: https://unsplash.com/

Microsoft Excel merupakan salah satu software dari Microsoft dan diperuntukkan bagi penggunanya untuk mempermudah berbagai pekerjaan yang dilakukan. Dalam Microsoft Excel tersedia berbagai fitur penghitungan dan pengolahan data yang berhubungan dengan pekerjaan semacam statistik, misalnya. Ada beberapa sistem dan fungsi dari Excel yang perlu diketahui dan pahami untuk memudahkan pekerjaan, misalnya perbedaan kolom dan baris dalam Microsoft Excel.

Perbedaan Kolom dan Baris Microsoft Excel

Ilustrasi perbedaan kolom dan baris pada Microsoft Excel, sumber foto: https://unsplash.com/

Penjelasan ini ditujukan kepada kalian yang memang benar-benar nol dan baru mengenal Microsoft Excel. Dalam Microsoft Excel ada beberapa istilah yang berhubungan dengan kolom dan baris. Istilah-istilah tersebut adalah row, column,cell, dan range.

Berikut adalah pengertian dari masing-masing istilah tersebut yang dikutip dari buku Belajar Formula & Fungsi Microsoft Excel, Ibnu Teguh Wibowo (2016: 85)

  • Row disebut juga baris, adalah bagian worksheet yang melintang horisontal (kanan ke kiri) dan ditandai dengan angka 1,2,3 dan seterusnya. Jumlah baris di Excel adalah 1.048.576 (Excel 2007 ke atas).

  • Column disebut juga kolom, adalah bagian worksheet yang melintang vertikal (atas ke bawah) dan ditandai dengan huruf A, B, C dan seterusnya. Jumlah kolom di Excel adalah 16.384, dari A sampai XFD (Excel 2007 ke atas).

  • Cell disebut juga dengan sel adalah bagian terkecil sebuah worksheet yang merupakan pertemuan antara baris(Row) dan Kolom(Coloumn). Misal B5 adalah pertemuan kolom B dan baris ke-5

  • Range disebut juga dengan rentang adalah gabungan atau kumpulan dari beberapa cell. Bisa terdiri dari beberapa baris, kolom atau gabungan keduanya. Misal range B3:C4 adalah gabungan dari cell B3, B4, C3 dan C4.

Perbedaan kolom dan baris pada Microsoft Excel yaitu terletak pada posisinya, di mana baris (row) posisi atau susunannya adalah horisontal, sedangkan kolom (column) posisinya adalah vertikal, dari atas ke bawah. (WWN)