Apakah serum garnier bisa menghilangkan jerawat

Blibli Friends tentunya sudah nggak asing lagi dengan brand Garnier? Produk skincare ini nyatanya sudah banyak ditemukan di online store maupun di minimarket terdekat tentunya dengan harga yang terjangkau. Setelah sukses dengan keluaran pelembab wajahnya, ternyata merk juga punya serum Garnier untuk jerawat.

Baca Juga : Serum Wardah untuk Remaja, Bikin Tambah Cantik!

_____________________________________________________

Serum Garnier Untuk Jerawat, Sebagus Apa?

Kamu tentunya pernah melihat iklan ataupun produk Garnier ini bermunculan? Ternyata mereka nggak cuma fokus untuk menawarkan produk pencerah wajah namun juga produk untuk kulit berjerawat dalam bentuk serum. Kira-kira produk apa saja yang cocok dari Garnier untuk pemilik kulit berjerawat? Simak penjelasannya di bawah ini:

  1. Garnier Sakura White 30x Hyaluron Booster Serum [30 mL] + Free [15 mL]

Apakah serum garnier bisa menghilangkan jerawat

Garnier Sakura White 30x Hyaluron Booster Serum (30 mL) + Free (15 mL)

    Blibli Sekarang

    Siapa bilang kulit berjerawat nggak bisa dirawat dengan baik dan tampil lebih glowing? Kamu bisa mewujudkan keinginanmu itu dengan menggunakan Garnier Sakura White 30x Hyaluron Booster Serum. Serum ini dibuat dengan formula yang mujarab untuk menghilangkan kekusaman pada kulit akibat produksi minyak berlebih.

    Sesuai dengan namanya booster serum maka produk ini memang nggak seperti serum pada umumnya. Garnier menawarkan serum yang mampu memberikan nutrisi lebih banyak untuk perawatan kulit penggunanya. Diperkaya dengan pelembap tertinggi dari 30X* Hyaluron dan Ekstrak Sakura.

    Inilah yang membuat produknya menjadi lebih baik untuk merawat kulit berminyak dan berjerawat agar selalu halus, lembab dan glowing. Tentunya dengan pemakaian secara rutin dan disertai penggunaan rangkaian produk perawatan kulit lainnya. Tekstur dari produknya juga cair sehingga mudah diratakan dan meresap ke dalam kulit secara maksimal.

    Direkomendasikan untuk mengaplikasikannya secara tipis saja untuk hasil yang lebih baik. Untuk ukuran 30 ml kamu bisa membelinya dengan harga sekitar Rp112 ribuan. Apalagi langsung dapat gratis untuk ukuran 15 ml jadi kamu bisa lebih hemat.

    1. Garnier Light Complete 30x Vitamin C Booster Serum [30 mL] + Free [15 mL]

    Apakah serum garnier bisa menghilangkan jerawat

    Garnier Light Complete 30x Vitamin C Booster Serum (30 mL) + Free (15 mL)

      Blibli Sekarang

      Kamu ingin serum yang nggak cuma cocok untuk mengobati jerawat namun menghilangkan bekasnya? Kamu harus coba Garnier Light Complete 30x Vitamin C Booster Serum. Sama dengan produk sebelumnya serum yang satu ini juga dibuat lebih kompleks sehingga memberikan perawatan maksimal untuk kulit.

      Sesuai dengan sebutannya yakni sebagai booster serum jadi di dalamnya banyak nutrisi yang dibutuhkan untuk kulit cerah dan glowing tanpa jerawat. Setiap tetesnya mengandung 30x Vitamin C murni dari Lemon Yuzu Jepang yang berperan penting untuk mengatasi kekusaman wajah dan juga menyamarkan noda hitam akibat bekas jerawat.

      Produk ini memiliki tekstur yang cukup ringan dan cair seperti air sehingga cukup mudah diratakan untuk semua area wajah maupun leher. Kamu nggak perlu takut gerah ketika menggunakannya apalagi terganggu dengan aromanya. Cukup dengan tipis-tipis saja kamu sudah bisa merasakan manfaatnya.

      Mengenal Manfaat Serum, Benarkah Bisa Merawat Kulit Berjerawat?

      Banyak orang yang masih awam dalam penggunaan serum terlebih ketika memiliki masalah dengan kulit berjerawat. Serum cukup familiar digunakan bagi mereka yang membutuhkan perawatan kulit untuk meningkatkan kecerahan, anti penuaan sampai dengan penghilang flek saja. Lantas benarkah serum ini bisa merawat kulit berjerawat dengan baik?

      Serum adalah skincare yang diformulasikan untuk memberikan nutrisi lebih baik dalam kulit. Biasanya di dalam serum ini ada beberapa kandungan penting yang dikhususkan untuk memberikan perawatan lebih baik pada kulit yang menggunakannya. Sehingga mereka selalu mempertimbangkan tentang fungsi atau manfaat yang diberikan bagi para penggunanya.

      Serum biasanya digunakan setelah penggunaan toner sebagai rangkaian perawatan wajah baik di siang maupun malam hari. Sebelum akhirnya ditutup dengan penggunaan pelembab atau moisturizer. Lalu apa saja manfaat serum ketika digunakan untuk kulit yang berjerawat? Yuks simak penjelasannya di bawah ini:

      • Penyembuh Peradangan pada Jerawat

      Siapa bilang ketika jerawat sedang matang-matangnya atau dalam fase peradangan nggak boleh disentuh? Kamu boleh menyentuh asalkan dengan produk perawatan yang bisa mengurangi peradangan yang terjadi. Jerawat yang sedang ada di fase ini memang bingung harus diapakan apalagi rasanya juga sakit dan membengkak di area wajah.

      Inilah fungsi serum yang bisa Blibli Friends dapatkan untuk pemilik kulit berjerawat. Pilih serum yang memiliki kandungan vitamin C dan formula lain yang membantu menyembuhkan peradangan pada jerawatnya. Sehingga ketika serum tersebut diaplikasikan ke area wajah dan jerawat bisa membantu proses penyembuhannya.

      Proses perawatan jerawat yang meradang dengan benar ternyata bisa membuatnya sembuh dengan baik tanpa meninggalkan bekas yang mengganggu di wajah. Ingat ya, Blibli Friends jangan disentuh dengan tangan kosong namun dirawat menggunakan serum.

      • Menghilangkan Noda Jerawat

      Selain adanya jerawat yang meradang biasanya pemilik kulit berjerawat juga akan memiliki masalah dengan noda bekas jerawatnya. Noda ini ada yang bisa dengan mudah hilang namun ada juga yang bentuknya membandel. Inilah fungsi serum yang bisa digunakan untuk membantu memudarkan bekas jerawat yang mengganggu.

      Kamu bisa memilih serum yang memiliki kandungan berupa vitamin C dan vitamin E yang berperan untuk memudarkan bekas jerawat maupun noda hitam yang mengganggu di area wajah. Selain itu kamu juga bisa memadukan kandungan antioksidan untuk membuat wajah lebih glowing dan cerah.

      Hanya saja perlu dipahami proses pemulihan bekas jerawat ini juga memerlukan waktu sehingga harus diimbangi dengan penggunaan rutin dan juga penggunaan perawatan wajah lainnya.

      • Mencegah Terpaparnya Radikal Bebas

      Kamu harus tahu bahwa pemilik kulit berjerawat cenderung memiliki kulit yang sensitif apalagi ketika terkena paparan radikal bebas. Hal ini bisa membuatmu lebih mudah mendapatkan jerawat baru atau proses penyembuhan yang kurang maksimal. Untuk itu jangan lupa melengkapi penggunaan serum yang tepat dalam rangkaian skincaremu.

      Kulit berjerawat disarankan untuk memilih tipe serum yang teksturnya ringan dan bentuknya cair sehingga nggak menambah pertumbuhan minyak di area wajah. Kamu juga menjadi lebih percaya diri ketika beraktivitas di luar ruangan karena serum yang digunakan sudah meresap dengan baik.

      Kamu harus ingat setelah penggunaan serum kamu tetap harus memakai pelembab dan juga sunscreen untuk perlindungan yang maksimal.

      • Pengontrol Minyak

      Manfaat keempat yang diberikan serum untuk pemilik kulit berjerawat adalah pengontrol minyak lebih bagus. Saat ini sudah banyak serum yang memiliki formula khusus untuk merawat kulit jerawat sehingga mampu mengontrol produksi sebum dan juga menghilangkan kekusaman di wajah.

      Kamu wajib melengkapi penggunaan serum ini dengan produk skincare untuk kulit berjerawat lainnya agar hasilnya maksimal.

      _______________________________________________________

      Baca Juga : Brand Make Up Terbaik dan Rekomendasi Produknya

      Blibli Friends sudah memutuskan akan membeli serum Garnier untuk jerawat yang mana? Semua produk kebutuhan perawatan kulit bisa lebih mudah dibeli hanya di Blibli saja. Yuk, dapatkan produk favoritmu dengan harga terbaik hanya di Blibli. Cus, checkout sekarang juga!

       

       

      Apakah serum garnier bisa menghilangkan jerawat

      MOLTO Ultra Pure Pouch Pelembut Dan...


      Beli

      Ditulis Oleh:
      Nadine

      Hi, my name is Nadine, a fashion stylist who loves makeup too! My routines are reading a bunch of information about fashion, lifestyle, and entertainment. Before that, I have another habit such as jogging, yoga, and sipping a glass full of smoothies every single morning. I like to hang out with my besties after work, enjoying a cup of green tea while discussing everything.

      Apakah serum Garnier cocok untuk kulit berjerawat?

      Serum Garnier yang cocok untuk permasalahan kulit berjerawat adalah Garnier Pure Active Sensitive Anti-Acne Serum Cream. Kandungan kombinasi antara Oil Control Zinc dan Ekstrak Witch Hazel pada serum ini dapat membantu menyamarkan bekas jerawat dan membuat pori-pori tampak lebih kecil.

      Garnier apa yang bisa menghilangkan jerawat?

      Garnier Pure Active Acne-Care Whitening Cream Tidak hanya mampu menghilangkan jerawat, produk skin care ini juga berfungsi sebagai pencerah wajah lho. Buat kamu yang punya tipe kulit berminyak, jangan khawatir nih ladies karena produk ini cocok untuk jenis kulit berminyak.

      Berapa Lama Hasil Pemakaian serum Garnier?

      Banyak sekali manfaat serum Garnier Sakura Glow. Formulanya yang ringan dapat menyerap ke dalam jaringan kulit dengan cepat. Hasil penggunaan serum wajah glowing alami ini bisa kamu lihat dalam waktu 7 hari saja, lho!

      Apakah Garnier sakura serum bisa menghilangkan jerawat?

      Garnier Sakura White Pinkish Radiance Ultimate Serum Yakni membuat kulit terasa lebih halus, elastis dan lembut. Selain itu, setelah pemakaian yang rutin, kamu akan mendapatkan warna kulit yang lebih merata dan dapat menghilangkan bekas jerawat juga, lho.

      Apakah serum Garnier Bright Complete bisa menghilangkan jerawat?

      Efektif melawan jerawat dan cepat mencerahkan noda bekasnya, serum ini bisa jadi solusi untuk kamu yang masih struggle sama masalah #Drawat alias drama jerawat! Popbela pun sudah mencoba Garnier Bright Complete Anti-Acne Booster Serum ini lho selama empat minggu.

      Garnier apa yang bisa menghilangkan jerawat dan bekas jerawat?

      Kamu bisa menggunakan Garnier Pure Active Anti-Acne White Foam Facial Cleanser yang merupakan pembersih wajah yang di dalamnya terdapat bahan anti bakteri dan ekstrak blueberry alami yang bantu lawan masalah jerawat dan bekas jerawat.