Apakah jeruk berbahaya bagi penderita asam lambung

“Pengidap penyakit asam lambung alias GERD harus berhati-hati dalam memilih makanan yang dikonsumsi. Ada beberapa jenis makanan yang bisa membuat gejala menjadi lebih buruk dan nyeri akibat GERD menjadi lebih parah. Salah satu jenis makanan yang dianjurkan dan baik dikonsumsi adalah buah-buahan.”

Halodoc, Jakarta - Buah memang dikenal punya banyak kandungan nutrisi yang penting untuk menunjang kesehatan tubuh. Serat, vitamin, dan mineral adalah beberapa di antaranya. Akan tetapi, tidak semua jenis buah aman untuk dikonsumsi oleh para pengidap GERD alias penyakit asam lambung

Jika kamu termasuk kelompok yang memiliki riwayat masalah kesehatan tersebut, jenis buah yang dianjurkan untuk dihindari adalah buah yang punya rasa asam atau disebut dengan buah sitrus. Ini termasuk lemon, jeruk, kiwi, atau sirsak. Pasalnya, mengonsumsi buah dengan rasa asam bisa membuat gejala asam lambung justru memburuk.

Jenis Buah yang Aman untuk Pengidap GERD

Jangan khawatir, masih banyak kok jenis buah lain yang bisa dikonsumsi para pengidap GERD, bahkan bisa mendatangkan efek positif untuk tubuh. Beberapa di antaranya, yaitu: 

Buah jadi pilihan camilan sehat terbaik untuk pengidap GERD saat merasa lapar sebelum waktu makan tiba. Pisang mengandung senyawa aktif yang berfungsi melawan asam dalam tubuh, juga kandungan kalium, serat, vitamin C, antioksidan, dan fitonutrien. Selain itu, pisang juga mengandung serat yang bisa melancarkan pencernaan sehingga mengurangi refluks asam lambung. 

Buah lain yang dianjurkan untuk pengidap GERD adalah pepaya. Buah ini mengandung vitamin K, beta-karoten, dan kalsium. Tidak hanya itu, buah pepaya juga mengandung enzim papain yang membantu melancarkan pencernaan. 

Lalu, ada juga buah melon yang aman untuk pengidap GERD. Seperti halnya buah pisang, melon juga merupakan buah yang mengandung basa, sehingga sangat efektif untuk melawan asam. 

Semangka dikenal sebagai buah yang segar dan mengandung banyak air. Jenis buah ini ternyata juga aman dikonsumsi pengidap penyakit asam lambung. terdapat kandungan antioksidan, vitamin C, vitamin A, dan asam amino dalam satu buah semangka. Buah satu ini juga bisa membantu tubuh tetap terhidrasi sekaligus membantu menetralkan asam lambung sehingga mengurangi refluks. 

Buah apel mengandung banyak vitamin, di antaranya vitamin A, C, D, dan B. Tidak hanya itu, buah ini juga kaya akan kandungan kalsium, zat besi, dan magnesium. Beragam kandungan tersebut bisa menjaga kesehatan saluran pencernaan dan membantu menenangkan perut pada pengidap penyakit asam lambung. 

Buah persik juga aman untuk pengidap GERD. Buah ini memiliki banyak kandungan kalsium, zat besi, magnesium, vitamin A, B6, B12, dan C. Buah persik mungkin memiliki kandungan asam, tetapi tergolong rendah dan aman untuk pengidap penyakit asam lambung.

Jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan dengan pola makan dan pola hidup yang sehat, ya! Jika gejala GERD yang kamu alami tidak membaik, segera tanyakan pada dokter melalui aplikasi Halodoc untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Agar #SehatmuTerlindungi setiap saat, kamu bisa memanfaatkan Garda Healthtech. Caranya sangat mudah kok, cukup ikuti langkah berikut: 

  1. Buka aplikasi Halodoc, lalu klik Perlindungan Kesehatan pada menu Penunjang Kesehatan.
  2. Kemudian, pilih jelajahi pilihan paket.
  3. Selanjutnya, sesuaikan saja dengan kebutuhan perlindunganmu saat ini.
  4. Pastikan kamu pelajari setiap detail paket yang ditawarkan sebelum memilih. Setelahnya, klik lanjutkan.
  5. Lengkapi data yang dibutuhkan dengan benar, lalu lanjutkan ke tahap pembayaran. 

Dengan bergabung bersama Garda Healthtech, kamu akan mendapatkan jaminan tanya jawab dengan dokter umum maupun dokter spesialis serta beli obat baik secara online melalui aplikasi Halodoc atau saat berkunjung ke rumah sakit. Proses keanggotaannya pun sudah pasti lebih cepat, mudah, dan praktis. 

Terlebih, sekarang Garda Healthtech sedang memberikan promo akhir tahun yang sangat menarik untukmu. Kamu berkesempatan mendapatkan jaminan rawat jalan selama satu tahun hanya dengan membayar sebesar Rp299.000! Periode promonya mulai tanggal 12-31 Desember 2021 mendatang. Yuk, download aplikasi Halodoc dan bergabung sekarang juga bersama Garda Healthtech!

Apakah jeruk berbahaya bagi penderita asam lambung

Referensi: 
Livestrong. Diakses pada 2021. Fruits and Vegetables That Are Safe to Eat With GERD.
Food NDTV. Diakses pada 2021. 6 Fruits To Combat Acid Reflux Stress.
Georgia Reflux Surgery. Diakses pada 2021. Feeling Fruity? Low Acid Fruits for Your Heartburn Diet.
Healthline. Diakses pada 2021. What to Drink for Acid Reflux.

KBRN, PADANG: Bahaya jeruk nipis bagi penderita maag tentu sudah diketahui oleh semua orang, hal itu dikarenakan sudah banyak penderita maag mencoba mengkonsumsi jeruk nipis kemudian dia merasakan tidak nyaman di dalam perutnya. Oleh sebab itulah pengkonsumsian jeruk nipis bagi penderita maag harus diawasi. Jika tidak, penderita maag akan tersiksa dengan efek dari jeruk nipis itu. Jeruk nipis, kopi,

makanan bersantan, makanan pedas menjadi makanan yang menjadi pantangan asam lambung. Cara mencegah asam lambung  tinggi adalah dengan menghindari beberapa makanan dan minuman tersebut. Selain membatasi pengkonsumsian jeruk nipis untuk penderita maag, penderita maag juga tidak boleh mengkonsumsi berlebihan berbagai macam produk minuman dengan bahan dasar jeruk nipis.

Dilansir laman sehatq, Berikut ini adalah bahaya jeruk nipis yang harus diketahui oleh penderita maag :

  1. Memicu Asam Lambung Tinggi

Salah satu bahaya mengkonsumsi jeruk nipis bagi penderita maag adalah jeruk nipis itu akan memicu asam lambung menjadi tinggi. Alasannya adalah jeruk nipis tersebut memiliki rasa asam dikarenakan zat asam yang dimilikinya. Zat asam itulah yang akan menyebabkan asam lambung menjadi tinggi. Ketika asam lambung tinggi maag yang dimiliki akan kambuh.

Perut akan terasa begah atau penuh ketika seseorang yang memiliki penyakit maag mengkonsumsi jeruk nipis dan produk olahan jeruk nipis terlalu berlebihan. Perut begah itu diakibatkan oleh asam lambung yang tinggi setelah mengkonsumsi jeruk nipis. Asam lambung yang tinggi membuat perut terasa penuh dengan cairan dan begah. Begah disebabkan oleh zat asam pada jeruk nipis membuat lambung memproduksi gas berlebihan sehingga perut akan terasa penuh dan begah. Bahaya asam lambung tidak boleh disepelekan sebab akan membahayakan bagi lambung dan juga kesehatan.

  1. Perut Terasa Perih dan Teremas-remas

Efek dari mengkonsumsi jeruk nipis bagi penderita maag yang harus diwaspadai adalah akan membuat perut terasa perih dan teremas-remas. Hal ini bisa terjadi pada penderita maag sedang dan juga maag kronis. Maag ringan biasanya tidak akan mendapatkan efek apa-apa jika mengkonsumsi jeruk nipis dan olahannya. Penyebabnya maag sedang dan juga maag kronis sudah memiliki tukak lambung atau luka lambung sehingga jika tukak lambung bersentuhan dengan zat asam perut penderita maag akan terasa perih dan terasa teremas-remas.

Bahaya mengkonsumsi jeruk nipis bagi penderita maag adalah memicu muntah. Hal itu dikarenakan zat asam pada jeruk nipis bisa memicu reflux lambung atau memicu asam lambung naik ke kerongkongan manusia. Hal tersebut menjadi pemicu mual dan muntah pada penderita maag yang asam lambungnya meninggi atau naik.

Salah satu bahaya jeruk nipis bagi penderita maag adalah memicu pendeirta maag untuk selaly bersendawa. Sendawa adalah efek lanjutan dari reflux asam yang naik ke kerongkongan manusia. Reflux asam yang sampai ke kerongkongan akan memicu seseorang menjadi sering bersendawa.

  1. Membuat Air Liur Berlebihan

Orang yang mengalami maag dan mengkonsumsi jeruk nipis dia akan memiliki air liur yang berlebihan sebab zat asam yang dimiliki oleh jeruk nipis merangsang produksi air liur secara berlebihan.

Kandungan acid reflux yang bisa menyebabkan mulut menjadi pahit.  Zat asam pada jeruk nipis itu akan membuat selaput lidah menjadi pahit. Mulut yang pahit merupakan efek lanjutan dari produksi air liur yang berlebihan di dalam mulut.

Salah satu penyebab bau mulut adalah naiknya asam lambung menuju ke kerongkongan manusia. Hal ini sering terjadi pada orang yang menderita maag. Cara efektif Pencegah bau mulut  untuk penderita maag adalah dengan mencegah naiknya asam lambung di dalam lambung dan mencegah asam lambung itu naik ke kerongkongan.

Ketika anda kesulitan menelan sehabis mengkonsumsi jeruk nipis anda bisa mencoba memakan makanan untuk penderita asam lambung. Kesulitan menelan akan terjadi dikarenakan jeruk nipis membuat asam lambung menjadi naik ke kerongkongan, kerongkongan akan tersumbat dengan zat asam tersebut sehingga makanan yang ingin masuk ke dalam kerongkongan terhalangi.