Apakah bisa mengirim makanan lewat j&t

Mengirim barang melalui J&T Express kini jadi lebih mudah dan praktis. Pilihan layanan yang ditawarkan juga semakin beragam untuk menjawab setiap kebutuhan pelanggan.

Karena itu, dalam postingan ini sudah terangkum rapi beberapa poin penting seputar pengiriman menggunakan J&T Express. Di antaranya adalah:

  • Syarat dan ketentuan pengiriman J&T Express,
  • Cara kirim paket mulai dari awal hingga lacak resi.

Sebelum masuk ke topik bahasan, ketuk Bookmark (⭐) di pojok kanan atas browser untuk menyimpan postingan ini – agar mudah diakses kembali. Jika sudah, mari kita mulai.

Syarat & Ketentuan Pengiriman J&T Express

Setiap pelanggan yang ingin mengirim barang via J&T wajib memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditentukan. Apa sajakah itu? Berikut beberapa di antaranya:

  • Pengirim barang wajib mengemas paket sesuai dengan standar J&T agar aman dan tidak terjadi kerusakan. Apabila ditemukan kasus terjadi kerusakan akibat pengemasan yang kurang sempurna, maka pihak J&T tidak akan menanggung ganti rugi melainkan pihak pengirim itu sendiri.
  • Penghitungan berat paket yang digunakan adalah berat asli atau dimensi (jika lebih besar). Apabila pelanggan meminta pihak J&T untuk mengemasnya, maka berat yang dihitung adalah barang setelah dikemas ulang.
  • Pengirim wajib mencantumkan data isi & nilai barang dengan benar. Apabila barang yang dikirim tidak sesuai, maka tanggung jawab sepenuhnya berada di pihak pengirim.
  • Pengiriman barang J&T Express tidak dijamin selalu lancar dan layak. Ada kemungkinan-kemungkinan yang di luar kendali kurir J&T yang mengakibatkan barang rusak.
  • Apabila terjadi kerusakan barang akibat pengiriman oleh kurir J&T, maka pihak pengirim dapat mengajukan klaim garansi. Ganti rugi maksimal 10x ongkos kirim atau senilai barang yang dikirim (maksimal Rp1 juta). Apabila menggunakan asuransi, maka bisa mendapat ganti rugi hingga maksimal Rp20 juta.
  • Pihak J&T Express tidak dapat mengganti rugi apabila terjadi kerusakan akibat kejadian di luar kendali (force majure).
  • Jika tidak ada laporan komplain setelah barang diserahkan, maka pengiriman tersebut dianggap sudah selesai.

Nah, jika kamu sudah memenuhi persyaratan di atas, maka berikutnya tinggal menerapkan langkah demi langkah untuk pengirimannya. Baca sesi berikut ini, ya..

Cara Praktis Mengirim Barang via J&T Express

Pengiriman barang menggunakan layanan J&T Express terbilang cukup mudah dan praktis. Estimasi waktu sampainya pun bisa dibilang cepat dan tepat waktu (rata-rata 2-3 hari untuk layanan reguler).

Pengiriman dapat dilakukan ke seluruh wilayah di Indonesia. Ada beberapa layanan khusus yang disediakan oleh J&T agar lebih fleksibel (J&T ECO dan J&T Super),

Untuk pengirimannya sendiri, langkah-langkahnya juga simpel:

  • Hitung ongkos kirimnya dulu (untuk persiapan biaya),
  • Kemas barang sesuai standar yang telah ditetapkan,
  • Cari dan datangi drop point J&T paling dekat,
  • Pilih layanan J&T Express yang diinginkan,
  • Lacak kiriman tersebut sampai mana,
  • Barang sudah diterima dengan selamat.

Berikut rincian penjelasannya..

1. Cek & Hitung Ongkos Kirim J&T

Hal pertama yang sebaiknya dilakukan adalah menghitung biaya ongkos kirim yang akan dikeluarkan. Supaya kamu bisa menyiapkan uangnya sesuai dengan tarif yang berlaku.

Untuk penghitungan ongkos kirim, ikuti petunjuk di bawah ini:

  • Buka laman cek tarif berikut → pluginongkoskirim.com/cek-tarif-ongkir
  • Isikan nama kota asal, kota tujuan, dan berat barang.
  • Jika sudah, ketuk tombol Cek Tarif.
  • Selesai! ✅

Atau jika ingin lebih komplit, kamu bisa gunakan situs resmi J&T untuk pengecekan ongkos kirim, yaitu:

Apakah bisa mengirim makanan lewat j&t

Pada laman tersebut, kamu dapat mengisi data dengan lebih lengkap, yaitu: (1) Kota asal, (2) Kota tujuan, (3) Berat (Kg), (4) Asuransi, (5) Dimensi barang. Dengan begitu, perhitungannya akan jauh lebih akurat dan sesuai dengan tarif standar J&T Express.

2. Packing Barang Sesuai Standar J&T

Standar pengemasan barang J&T Express sudah dibuat dan setiap pelanggan yang ingin mengirim barang, wajib mengikuti aturan tersebut. Pihak J&T juga sudah mencantumkan panduan praktisnya lewat website resmi mereka.

Apabila kamu ingin cari tau lebih lanjut, silakan ikuti petunjuk di laman berikut:

  • https://www.jet.co.id/information/packaging

Bila kami ringkas, ada beberapa tipe pengemasan yang bisa dilakukan, yaitu (1) Barang yang besar dan panjang, (2) Barang elektronik, (3) Barang cairan dan pecah belah.

Walaupun transaksi online tidak ada batasan geografis tapi masih ada beberapa aturan main dari ekspedisinya. Yang sering tidak dipahami adalah adanya jenis – jenis barang tertentu yang dilarang kirim, dan yang saya bahas kali ini adalah dari J&T Express dan lebih dikenal sebagai J&T atau JNT.

Pada umumnya yang dilarang adalah barang ilegal di Indonesia atau memiliki resiko merusak kemasan paket juga yang di sekitarnya. Seperti cairan dan benda mudah terbakar/meledak. Jadi bisa dibagi menjadi disebabkan masalah legalitas atau membahayakan kargo.

Berikut daftarnya:

  • Senjata api, bom dan amunisinya.
  • Bahan peladak atau berhubungan seperti mesiu, petasan, detonator dan sejenisnya.
  • Bahan yang gampang terbakar seperti gas, alkohol, fosfor, sulfur, bensin, dan sejenisnya.
  • Obat – obatan terlarang. Narkoba.
  • Bahan kimia yang bersifat korosif seperti asam sulfat, asam klorida, hidrogen peroksida dan seterusnya.
  • Benda yang memiliki kandungan radioaktif seperti uranium, plutonium, kobalt, radium dan sebagainya.
  • Benda propaganda. Misal atribut atau dokumen yang bisa mengancam kestabilan dan keamanan nasional.
  • Organ hewan yang belum diproses dengan aman dan bisa membahayakan kesehatan.
  • Kemasan paket yang tidak aman bagi barangnya juga lingkungan sekitar.
  • Melanggar hukum. Seperti uang tunai, uang palsu, senjata tajam, replika senjata, barang seni, hewan dan tumbuhan langka, dokumen rahasia negara dan seterusnya.

Khusus untuk cairan, kadang ada agen yang masih mau menerima asalkan kemasannya bagus atau kuat untuk mencegah kebocoran. Apabila ditolak padahal packingnya rapi kemungkinan karena dikirimkan lewat udara dan hal tersebut dilarang oleh bandara. Makanan juga, karena harus cepat tiba di tujuan kalau tidak akan basi, maka tidak semua cabang bersedia mengirimkannya. Tidak berani menjamin akan cepat tiba.

Apakah makanan bisa dikirim lewat J&T?

Kirim makanan via J&T banyak juga dilakukan oleh seller online karena cukup menguntungkan sama seperti barang lainnya. Berbeda dengan CARA KIRIM BARANG SHOPEE LEWAT J&T, pengiriman makanan memang lebih khusus karena mudah rusak, busuk ataupun berbau.

Apa yang tidak boleh dikirim lewat J&T?

J&T Express tidak menerima barang berbahaya, obat-obat terlarang, emas dan perak, uang logam, abu, cyanide, platinum dan batu atau metal berharga dan perangko dan barang curian, cek tunai, money order, atau traveller's cek, surat, barang antik, lukisan antik, binatang atau tanaman hidup.

Apakah ekspedisi bisa kirim makanan?

Maka dari itu, layanan ekspedisi yang aman memiliki peran penting dalam mengirimkan makanan atau frozen food. Layanan Sameday Delivery menjadi pilihan yang tepat dalam mengirimkan frozen food Kamu yang memiliki jangka waktu bertahan yang sebentar pada suhu luar ruang.

Apakah bisa kirim makanan basah lewat JNE?

Barang yang dilarang dikirim melalui layanan JNE-POPBOX : Makanan basah.