Tuliskan macam-macam aktivitas fisik berdasarkan energi yang digunakan

Olahraga secara teratur memang sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Meski jadwal kegiatan Anda super padat, tidak ada alasan bagi Anda untuk tidak berolahraga. Rumah pun bisa menjadi tempat yang asyik berolahraga bersama anggota keluarga yang lain. Berikut 10 olahraga yang dapat Anda lakukan di rumah tanpa bantuan alat.

1.  Jalan-Jalan
Jalan-jalan tidak harus di luar ruangan. Anda pun dapat berjalan-jalan ria di koridor atau halaman rumah. Anda juga bisa mencoba naik turun tangga di rumah Anda.

2.  Jumping Jack

Olahraga lain yang bisa Anda praktekkan di rumah yaitu jumping jack. Jika Anda belum tahu gerakan jumping jack, cobalah untuk melihatnya di Youtube. Selain mudah dan praktis, gerakan jumping jack merupakan latihan cardio yang bagus untuk pemanasan.

3.  Push Up

Nah, yang satu ini juga sangat simpel. Meski gerakannya sangat sederhana, variasi push up sebenarnya sangat beragam. Silahkan lihat videonya di Youtube. Push up merupakan salah satu olahraga yang bisa Anda lakukan di rumah tanpa bantuan alat.

4.  Leg Lift

Leg lift juga bisa dilakukan di rumah. Gerakan ini berguna untuk memperkuat otot-otot kaki. Anda juga bisa mengkombinasikan leg lift dengan gerakan lain, seperti push up atau sit up.

5.  Sit Up

Salah satu olahraga yang sangat dianjurkan yaitu sit-up. Gerakan sit up bermanfaat untuk memperkuat otot-otot perut. Cara ini sangat efektif untuk mengencangkan otot-otot perut Anda yang masih kendur.

6.  Jogging

Siapa bilang jogging harus dilakukan di jalanan atau di taman? Anda pun bisa melakukan jogging di rumah. Bahkan, Anda juga bisa melakukan jogging di tempat sambil menonton TV atau mendengarkan musik.

7.  Squat

Gerakan squat berguna untuk memperkuat kaki dan punggung. Anda bisa mempraktekkan gerakan squat dengan berdiri dan duduk di atas kursi. Lakukan gerakan tersebut secara berulang-ulang.

8.  Angkat Beban

Olahraga angkat beban tidak harus dilakukan di gym menggunakan dumble dan barble. Anda pun bisa memanfaatkan peralatan seadanya yang bisa didapatkan di sekitar rumah, seperti timba berisi air atau sisa botol tak terpakai.

9.  Menari

Menari merupakan pilihan yang tepat untuk berolahraga sekaligus hiburan. Selain dapat membangkitkan suasana hati, menari juga berguna untuk meningkatkan metabolisme tubuh.

10.  Naik Turun Tangga

Olahraga lain yang bisa Anda coba adalah naik turun tangga. Meskipun gerakannya sangat sederhana, manfaat olahraga ini sangatlah luar biasa. Jika gerakan ini Anda lakukan secara maksimal, naik turun tangga bermanfaat untuk memperkuat otot dan tulang kaki.

Nah, itu tadi beberapa jenis olahraga yang dapat Anda lakukan dirumah. Pada dasarnya, tidak ada keharusan untuk memiliki peralatan mahal untuk berolahraga. Dengan memanfaatkan massa tubuh, Anda pun bisa tetap bugar dan sehat.

Sumber

Ilustrasi berenang. ©2019 Merdeka.com/Pixabay

JATENG | 23 Agustus 2021 13:37 Reporter : Ayu Isti Prabandari

Merdeka.com - Olahraga merupakan aktivitas fisik yang perlu dilakukan oleh setiap orang. Bukan tanpa alasan, dengan berolahraga secara rutin dapat membantu tubuh lebih sehat dan daya tahan tubuh yang lebih kuat sehingga tahan terhadap berbagai serangan penyakit.

Di samping itu, aktivitas olahraga juga dapat membantu Anda mendapatkan tubuh yang bugar untuk menjalani kegiatan keseharian. Dengan melakukan latihan olahraga secara teratur, Anda bisa mendapatkan energi yang cukup untuk mengerjakan aktivitas sehari-hari. Ini juga salah satu cara terbaik yang bisa dilakukan, ketika Anda sering merasa lelah setelah beraktivitas.

Terdapat beberapa jenis olahraga untuk meningkatkan energi yang bisa Anda lakukan. Mulai dari olahraga jalan kaki, yoga, tai chi, hingga renang dengan intensitas ringan. Beberapa jenis olahraga ini cukup sederhana dan mudah dilakukan. Meskipun melibatkan gerakan yang ringan, namun latihan ini cukup efektif untuk meningkatkan energi tubuh dengan baik.

Tidak perlu mengeluarkan uang, Anda bisa melakukan latihan olahraga ini di rumah dengan bantuan video tutorial. Cukup meluangkan waktu beberapa menit di setiap pagi untuk melakukan latihan, dan tubuh Anda bisa mendapatkan energi cukup untuk beraktivitas. Dilansir dari Verywell Fit, berikut kami merangkum beberapa jenis olahraga untuk meningkatkan energi yang bisa menjadi rekomendasi Anda.

2 dari 6 halaman

Shutterstock/Shell114

Jenis olahraga untuk meningkatkan energi rekomendasi yang pertama yaitu jalan kaki. Tidak memerlukan peralatan khusus, Anda bisa mendapatkan manfaat kesehatan yang efektif hanya dengan latihan jalan kaki selama 30 menit dengan intensitas kecepatan sedang.

Latihan ini bisa membantu Anda meningkatkan energi dan vitalitas dengan melepaskan hormon mirip dengan endorfin dalam tubuh. Ini bisa menjadi salah satu cara untuk mengatasi tubuh yang sering kelelahan atau lesu setelah beraktivitas.

Cukup kenakan pakaian dan sepatu yang nyaman, cobalah untuk keluar rumah dan berjalan kaki selama 30 menit secara rutin untuk mendapatkan manfaat ini.

3 dari 6 halaman

Jenis olahraga untuk meningkatkan energi selanjutnya yaitu yoga. Luangkan waktu selama 30 menit untuk melakukan gerakan peregangan yoa seperti vinyasa dengan beberapa pose meliputi plank, lutut, dada, dagu, cobra, dan downward-facing dog.

Pose vinyasa ini biasanya dikenal dengan salam matahari yang bermanfaat untuk meningkatkan energi dan metabolisme tubuh. Dengan melakukan latihan yoga secara rutin, bukan hanya tubuh yang sehat dan bugar, tetapi Anda juga dapat meningkatkan kesehatan mental dan emosional yang lebih baik.

Meskipun hanya melibatkan gerakan yang ringan, namun latihan ini sangat efektif untuk mengatasi tubuh yang berenergi rendah dan sering kelelahan.

4 dari 6 halaman

©BridgeClimb Sydney/Handout via REUTERS

Jenis olahraga untuk meningkatkan energi berikutnya yaitu Tai Chi. Tai Chi adalah latihan berdampak rendah dengan menggabungkan gerakan lambat dan pola pernapasan dalam. Olahraga ini juga disebut dengan gerakan seni bela diri yang berguna untuk meningkatkan energi tubuh dengan baik.

Saat Anda melakukan Tai Chi, berikan fokus pada napas dalam yang masuk dan keluar dari tubuh, lalu rasakan sensasi yang terjadi. Gerakan melingkar Tai Chi juga sangat baik untuk membuat otot-otot tubuh lebih rileks.

Untuk memulai latihan Tai Chi, lakukan pemanasan dengan lingkaran bahu, goyang ke depan dan ke belakang untuk mengendurkan otot Anda. Kemudian pindah ke Tai Chi bentuk pendek, ini adalah gerakan yang lebih kecil, lebih lambat dan bagus untuk pemula. Anda bisa melakukan latihan ini selama 30 hingga 45 menit setiap hari.

5 dari 6 halaman

Berenang dan berjalan ringan juga termasuk salah satu jenis olahraga untuk meningkatkan energi secara efektif yang bisa menjadi pilihan Anda. Berenang dapat meningkatkan suasana hati dan kesehatan mental yang baik bagi pria maupun wanita. Selain itu, olahraga ini juga dapat membantu Anda mendapatkan energi yang cukup sehingga tubuh lebih sehat dan bugar untuk menjalani aktivitas keseharian.

Anda bisa melakukan latihan ini dengan berenang dua kali sepanjang kolam untuk pemanasan. Kemudian berjalanlah di dalam air sepanjang kolam selama 10 menit. Setelah itu, lanjutkan dengan berenang selama 10 menit.

Terakhir, lakukan pendinginan dengan berenang dua kali panjang kolam yang lambat. Sebelum melakukan latihan ini, ahli menyarankan untuk mandi atau membilas tubuh terlebih dahulu selama beberapa menit sebelum masuk kolam.

6 dari 6 halaman

menshealth.com

Jenis olahraga untuk meningkatkan energi yang tidak kalah efektif adalah mesin dayung. Mendayung adalah aktivitas berdampak rendah yang sangat baik untuk melatih persendian. Latihan ini juga memungkinkan Anda untuk mengontrol kecepatan, tingkat energi dan output atau hasil yang diinginkan.

Selain berguna untuk kesehatan sendi, latihan ini juga efektif untuk meningkatkan energi tubuh dengan baik. Cukup dengan latihan selama 30 menit dengan 22 gerakan dayung per menit, Anda bisa mendapatkan manfaat ini. Saat ini sudah tersedia alat fitness mesin dayung yang memudahkan Anda untuk melakukan latihan ini. Dengan begitu, Anda bisa berolahraga di rumah dengan lebih nyaman dan mudah.

(mdk/ayi)

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA