Redmi note 10 apakah sudah 5g

Xiaomi resmi memboyong dan mengumumkan varian harga Redmi Note 10 5G untuk pasar Indonesia dengan spesifikasi RAM 4GB dan 8GB storage 128GB. Smartphone ini dipersembahkan untuk Mi Fans yang butuh perangkat dengan akses jaringan internet cepat 5G.

Sebelumnya, pabrikan asal China ini telah mengebrak dengan duet Xiaomi Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro yang laris manis di pasaran. Bagi yang penasaran seperti apa kemampuan varian terbaru dari keluarga Note Series ini, simak ulasan yang tersaji berikut ini.

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 10 5G

Harga HpRp 2.449.000 (4GB)Rp 2.749.000 (8GB)RilisJuli 2021PlatformChipsetMediaTek MT6833 Dimensity 700 (7 nm)CPUOcta-core (2×2.2 GHz Cortex-A76 & 6×2.0 GHz Cortex-A55)GPUMali-G57 MC2OSAndroid 11, MIUI 12MemoriRAM4GB/8GBInternal128GBEksternalmicroSDXC (uses shared SIM slot)BodiDimensi161.8 x 75.3 x 8.9 mmBerat190 gramLayarIPS LCD, 90Hz, 400 nits (typ), 500 nits (HBM)6.5 inci, 1080 x 2400 piksel, rasio 20:9ProteksiCorning Gorilla Glass 3BateraiLi-Po 5000 mAhFast charging 18WWarnaChrome Silver, Graphite Gray, Nighttime Blue, Aurora GreenKamera DepanSingle8MP, f/2.0, (wide)Video1080p@30fpsKamera BelakangTriple48MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/2.0″, 0.8µm, PDAF2MP, f/2.4, (macro)2MP, f/2.4, (depth)Video1080p@30fpsFiturDual-LED dual-tone flash, HDR, panoramaKonektivitasSIMHybrid Dual SIM (Nano + Nano)JaringanGSM/HSPA/LTE/5GSpeed5GWLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspotBluetooth5.1, A2DP, LEGPSYa, with A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDSNFCYaLainnyaJack audio3.5mm jackRadioFM RadioUSBUSB Type-C 2.0SensorFingerprint (side-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compassCek infoHarga Hp Xiaomi

Chipset Dimensity 700

Xiaomi tidak hanya menawarkan koneksi cepat, juga membekali spesifikasi Redmi Note 10 5G dengan chipset Dimensity 700 dari Mediatek. Chipset dengan manufaktur 7 nm ini mengkonsumsi daya yang lebih rendah namun mampu menghadirkan performa lebih baik.

Dapur pacu penerus Xiaomi Redmi Note 10s ini ditenagai kapasitas RAM 4GB dan 8GB. Untuk memori internal Redmi Note 10 5G hanya dibekali storage 128GB. Apabila ingin menggunakan microSD sebagai eskternal, maka harus mengorbankan salah satu slot untuk kartu SIM.

3D Curved Backroor

Redmi note 10 apakah sudah 5g

Backdoor Redmi Note 10 5G dengan desain 3D curved diracik mengguakan material policarbonate. Memiliki dimensi 161.8 x 75.3 x 8.9 mm, bobot saudara muda Xiaomi Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro tergolong ringan di kelasnya, hanya menyentuh angka 190 gram saja.

Anak-anak muda dari Gen Z yang menjadi target pasar Xiaomi untuk menebus harga Redmi Note 10 5G memiliki opsi warna menarik. Mulai dari warna Chrome Silver, Graphite Gray, Nighttime Blue, dan yang terbaru adalah Redmi Note 10 5G Aurora Green.

Kamera Redmi Note 10 5G

Redmi note 10 apakah sudah 5g

Bagi yang kreatif berbagi konten di media sosial seperti TikTok, Instagram, dan lainnya Redmi Note 10 5G bisa menjadi pilihan tepat. Selain dukungan koneksi cepat 5G saat mengupload foto dan video, Xiaomi telah membekali ponsel ini dengan kamera utama 48MP.

Tunggu dulu! Masih tersisa dua lensa lagi 2MP + 2MP untuk berkreasi menghasilkan foto makro dan bokeh dengan Redmi Note 10 5G. Sementara di sisi depan, terdapat kamera selfie dengan lensa wide 8MP dengan bukaan f/2.0 juga mampu merekam video 1080p@30fps.

Layar IPS 6.5″ FHD+

Redmi note 10 apakah sudah 5g

Bagian depan alias layar Redmi Note 10 5G berdiagonal 6.5 inci beresolusi 1080 x 2400 piksel dengan tingkat kecerahan hingga 500 nits. Panel IPS LCD dengan poni kecil di sisi atasnya ini menampilkan multitasking dengan halus berkat kecepatan rasio refresh 90Hz.

Pengguna tidak perlu merasa khawatir saat melakukan berbagai macam aktifitas dengan Redmi Note 10 5G. Karena Xiaomi telah membalut layar dengan anti gores Corning Gorilla Glass 3. Berkat ukuran bezel yang ramping, makin memperluas tampilan layarnya.

Daya baterai 5000 mAh

Redmi note 10 apakah sudah 5g

Urusan penyuplai tenaga, Xiaomi telah membenamkan baterai 5000 mAh ke dalam bodi Redmi Note 10 5G. Berkat chipset Dimensity 700 yang tidak rakus dalam mengkonsumsi daya, maka semakin menghemat penggunaan baterai membuatnya tahan seharian.

Seperti yang tercantum pada situs resmi Mi Indonesia, Xiaomi mengklaim baterai 5000 mAh pada Redmi Note 10 5G dapat digunakan selama 16 jam bermain game, 22 jam untuk video atau 178 jam memutar musik. Pengisian ulang baterai didukung teknologi Fast charging 18W.

Fitur-fitur pendukung

Redmi note 10 apakah sudah 5g

Sebagai penyempurna, Redmi Note 10 5G juga telah dibekali oleh Xiaomi dengan beragam fitur-fitur pendukung kegiatan sehari-hari. Mulai dari NFC, IR Blaster, serta Jack headphone 3,5 mm untuk mendengarkan musik dengan earphone ataupun headphone.

Seperti yang terlihat, di bagian belakag Redmi Note 10 5G hanya ada frame yang berisikan tiga lensa kamera. Tidak terlihat adanya sensor sidik jari, karena memang Xiaomi menempatkan sensor fingerprint terebut di bagian samping bersama dengan  tombol daya.

Harga Redmi Note 10 5G

Sejak awal peluncuran hingga memasuki tahun 2022, respon pasar terhadap ponsel besutan Xiaomi ini terus meningkat. Harga Redmi Note 10 5G yang dijual mulai Rp 2.4 s/d Rp 2.7 juta dengan spesifikasi RAM 4GB dan 8GB terus diburu dan laris manis di pasaran.

Bersama dengan jajaran produk dari hp POCO, produsen asal China ini terus mengerus dan menghambat lajunya penjualan hp Samsung. Harga kompetitif serta teknologi dan performa yang mumpuni membuat lini produk dari hp Xiaomi menjadi pilihan banyak pengguna.

Apakah Redmi Note 10 5G sudah 5G?

Dari segi konektivitas, Redmi Note 10 5G seperti namanya, sudah dibekali dengan dukungan jaringan 5G. Sedangkan Redmi Note 10 Pro, masih didukung dengan jaringan 4G.

Apakah Redmi 10 mendukung 5G?

Xiaomi merilis Redmi 10 5G di Indonesia dengan harga Rp2,799 juta untuk varian 4GB/128GB, dan Rp2,999 juta untuk varian 6GB/512GB, Selasa (2/8). Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia, Calvin Nobel mengatakan, Redmi 10 5Gmerupakan produk seri Redmi pertama yang mendukung jaringan 5G di Indonesia.

Harga HP Redmi Note 10 5G berapa?

Harga terbaik untuk Xiaomi Redmi Note 10 5G di Indonesia adalah Rp 2.425.000.

Xiaomi Redmi Note 10 5G kapan rilis?

Jakarta, CNBC Indonesia - Xiaomi akan merilis Redmi 10 5G di Indonesia hari ini, Selasa 2 Agustus 2022. Penasaran apa yang bakal dibawa Redmi 10 5G?