Keberanian seseorang untuk memulai usaha atas kekuatan sendiri disebut

Chovya18 @Chovya18

May 2019 2 82 Report

Keberanian seseorang untuk memulai suatu usaha atas kekuatan sendiri disebut

Paturu Kerja keras dan berusaha semaksimal mungkin.
kolo ndg salah

1 votes Thanks 1

Anatasyaitoru Jawabanya adalah wirausahawan

4 votes Thanks 5

farhan2256 Wirausaha saja:"

More Questions From This User See All

Chovya18 June 2019 | 0 Replies

Vektor r= (½,k,¼) merupakan vektor satuan jika nilai k = Answer

Chovya18 May 2019 | 0 Replies

Nilai x dari 5^x log 8-3/5-^x log 8 =6 Answer

Chovya18 May 2019 | 0 Replies

Syarat untuk menjadi wirausaha yang berhasil seperti berikut kecuali Answer

Recommend Questions

riko567 May 2021 | 0 Replies

bagaimana hubungan antara tata rias dan tata busana

hana9270 May 2021 | 0 Replies

Mengapa batik disebut Seni Rupa 2 Dimensi

shivaardita70 May 2021 | 0 Replies

jenis dan bentuk produk pangan setengah jadi menjadi produk pangan siap dikonsumsi dki jakarta dari serealia

acho8984 May 2021 | 0 Replies

1.nada f dlm bentuk notasi balok terletak padaa.garis ke 1b.spasi 1c.garis ke 2d.spasi ke 22.istilah pitch controla.ketepatan jangkauan nadab.luas wilayah yg mampu di jangkau orgc.lamanya nada yg harus di bunyikand.warna suara yg di bea pada setiap org DAN KERJAKAN NO 49,50 PADA GAMBAR DI ATAS

Ismahaniel9993 May 2021 | 0 Replies

Dalam pemindahan/penyaduran karya drama dituntut persyaratan² yg harus dipenuhi ,kecuali..? A.latar budaya harus utuh B.karaterisasi dalam keseluruhan teks tdk boleh dirubah C.plot,cerita tdk boleh berubah D.karaterisasi hanya sebagian yg boleh dirubah E.persoalan² yg terdapat dalam teks asli kemungkinan terjadi pula dalam konteks budaya yg diadaptasi

Frzsabila1359 May 2021 | 0 Replies

Apa arti tangga nada slendro

adelaalmarif4319 May 2021 | 0 Replies

Apakah ini betul katun wol dan sutra adalahserat dan bahan alam

irfandigmailcom6002 May 2021 | 0 Replies

Sebutkan daera ygmengenal teknik batik tulis

Helenaprilia4445 May 2021 | 0 Replies

Sarana Untuk Mewujudkan Gagasan Suatu Karya Seni Di Namakan... A. Medium B.Gaya C. Tena D. Ekspresi E. Struktur seni

dimasdi7332 May 2021 | 0 Replies

Berkarya dalam seni musik,kecuali... A. adanya gagasan kreatif dalam berkarya musik B. terdapat unsur dasar musik C. mengaransemen lagu D. mengapresiasi karya musik E. pergelaran seni musik

Hai teman-teman, kali ini saya akan membahas mengenai apa itu Wirausaha dan Wirausahawan (Entrepreneur)?

      Istilah wirausaha identik dengan wiraswasta. Kata wiraswasta berasal dari wira yang berarti utama, gagah, luhur, berani atau teladan; swa berarti sendiri; sta berarti berdiri; dan swasta berarti berdiri di atas kaki sendiri.

       Bertolak dari asal kata tersebut di atas, wirausaha dapat diartikan sebagai suatu keberanian untuk memulai suatu usaha atas kekuatan diri sendiri. Pengertian diri sendiri bukan berarti bahwa seseorang bekerja sendirian, tetapi lebih menekankan pada ciri dan watak kemandirian dalam menjalankan usaha.

      Vernon A. Musselman dan John H. Jackson mengatakan bahwa wirausaha (wiraswasta) adalah menginvestasikan dan mempertaruhkan waktu, uang, dan usaha untuk memulai suatu perusahaan dan menjadikannya berhasil. Dalam definisi itu ada kata mempertaruhkan waktu, uang, dan usaha. Jadi, dalam konsep wirausaha terdapat kemauan menanggung risiko dan keberanian memulai usaha.

      Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, seorang wirausaha (wirausahawan) adalah orang yang pandai mengenali produk baru, menentukan cara produksi baru, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, memasarkan produk baru, dan mengatur permodalan perusahaan.

wirausaha
       Menurut Encyclopedia of Americana, entrepreneur (wirausahawan) didefinisikan sebagai seseorang yang berani mengambil risiko dengan menyatukan berbagai fungsi poduksi, termasuk modal, bahan baku, tenaga kerja, dan menerima imbalan dalam bentuk laba dari nilai pasar yang dihasilkannya.

        Josep A. Schumpeter dalam bukunya The Theory of Economic Development mengartikan wirausahawan sebagai orang yang memiliki respons kreatif terhadap lingkungan perekonomian, yang membuatnya sebagai pusat dari pengembangan bahan baku. Pada bukunya yang lain yaitu Capitalism, Socialism, and Democracy, Joseph A. Schumpeter memberi arti wirausahawan sebagai orang yang selalu mencoba dan melakukan kemungkinan peluang bisnis yang baru dan belum pernah dicoba sebelumnya. Peluang itu adalah memproduksi komoditas baru atau komoditas lama dengan cara baru, mengorganisasi ulang sebuah industri dan membuka pasar baru atau mengeksploitasi penemuan baru. Menurutnya, wirausaha memiliki fungsi utama sebagai inovator.

     Menurut Geoffrey G. Meredith, wirausahawan adalah orang yang mempunyai kemampuan melihat dan menilai kesempatan-kesempatan usaha (bisnis), mengumpulkan berbagai sumber daya yang dibutuhkan guna mengambil keuntungan darinya dan mengambil tindakan yang tepat guna memastikan bahwa dia akan sukses.

     Dari beberapa definisi atau pengertian dari para ahli di atas dapat disimpulkan bahwa wirausahawan adalah orang yang pandai menangkap peluang dan berani menanggung risiko, sanggup bekerja keras, percaya diri, memiliki bakat untuk memimpin, haus akan prestasi, berorientasi pada tugas dan hasil, serta mudah membuat penyesuaian dalam menjalankan usaha.

Demikian pembahasan mengenai Pengertian Wirausaha dan Wirausahawan (Entrepreneur), semoga memberikan manfaat bagi pembaca sekalian, Wassalam.


Pengertian Wirausaha dan Wirausahawan (Entrepreneur) 2015-02-03T19:43:00-08:00 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ekawati Zainuddin

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA